JAKARTA, POSKOTA.CO.ID – Telegram merupakan aplikasi chatting dengan pengguna lebih dari 500 juta setiap bulannya. Aplikasi bergambar pesawat kertas ini memiliki keunggulan yang beda dari yang lain.
Telegram dapat menampung 200.000 anggota dalam satu obrolan grup sehingga merupakan pilihan utama dalam percapakan grup online yang besar.
Aplikasi ini juga memiliki sistem bot, yaitu robot yang otomatis akan menjawab pesanmu untuk berbagai tugas dan interaksi lainnya. Fitur lainnya bisa membuat channel, hyperlink, dan lainnya.
Selain kelebihan tersebut, banyak yang tidak tahu kalau telegram bisa dijadikan lahan cuan yang melimpah. Beragam cara dapat kamu lakukan agar mendapatkan penghasilan lebih khususnya dicairkan ke saldo DANA.
Simak dan ikuti cara-cara ini agar kamu beneran menghasilkan cuan dengan telegram dengan atau tanpa modal sedikitpun!
1. Jual Produk dan Jasa
Jualah produk atau jasamu ke telegram. Telegram juga dapat mempromosikan barang atau jasamu lewat status, pesan pribadi maupun grup. Contohnya, jika kamu seorang Make Up Artist (MUA), kamu dapat mempromosikan jasa-jasamu ke berbagai fitur tersebut.
2. Menggunakan Subscription Fee
Cara ini merupakan cara terpopuler. Subscription fee atau langganan berbayar adalah channel publik yang kamu buat dan memiliki followers yang banyak.
Bisa juga kamu membuat channel pribadi dengan konten premium. Tetapi, telegram tidak mempunyai fitur pembayaran. Oleh karena itu dibutuhkan aplikasi pihak ketiga untuk memonetisasikannya.
3. Postingan Berbayar
Dengan ini, kamu membuat channel untuk posting iklan pekerjaan dengan biaya yang kamu tentukan di setiap postingannya.
Untuk menigkatkan followers, kamu juga dapat memposting iklan tersebut di situs lain.
Jika followersmu sudah banyak, maka manajer SDM dengan sendirinya akan mencari channel yang kamu buat.
4. Menjual Iklan
Penjualan iklan juga paling diminati. Iklan dijual ke channel lain untuk promosi ke perusahaan atau merk.
Umumnya, iklan dijual secara P2P, yaitu admin channel menghubungi klien dan menjalankan transaksi atau membuat kesepakatan. Hal ini juga dapat dilakukan secara otomatis.
5. Donasi
Pertama membuat channel khusus seperti channel menonton, kursus, dan sebagainya. Lalu minta followers kamu untuk berdonasi seikhlasnya saja ke nomor yang kamu cantumkan.
6. Affiliate Marketer
Hal ini cukup populer di kalangan masyarakat karena dapat menghasilkan uang hingga jutaan rupiah per bulannya.
Caranya dengan membuat channel, mencari followers sebanyak-banyaknya dan sof selling produk-produk tersebut dengan membagikan link.
Begitulah berbagai cara yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan saldo DANA dari telegram.
Dibutuhkan strategi dan kesabaran yang besar untuk bisa mendapatkan penghasilan yang besar. Ayo ubah cara pakai telegrammu menjadi sumber penghasilan yang memuaskan!