Banjir Landa Pandeglang, Ratusan Rumah Warga Desa Idaman Terendam Air

Sabtu 09 Mar 2024, 10:08 WIB
Kondisi warga di Desa Idaman, Kecamatan Patia, Pandeglang yang terendam banjir. (Istimewa)

Kondisi warga di Desa Idaman, Kecamatan Patia, Pandeglang yang terendam banjir. (Istimewa)

PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - Hujan berintensitas tinggi mengakibatkan permukiman warga di Desa Idaman, Kecamatan Patia, Kabupaten Pandeglang, dilanda bencana banjir.

Ketinggian air yang merendam ratusan permukiman warga di Desa Idaman tersebut mencapai pinggang orang dewasa.

Kepala Desa Idaman Kecamatan Patia, Ilman mengungkapkan, sudah dua hari ini wilayahnya dilanda bencana banjir. Namun banjir saat ini lebih parah daripada kemarin, karenma ketinggian air mencapai 1 meter lebih.

"Pagi ini air yang merendam permukiman warga sudah setinggi pinggang orang dewasa," ungkap Ilman melalui sambungan telepon pada Sabtu, 9 Maret 2024.

Ilman mengatakan bencana banjir yang melanda wilayahnya tersebut berasal dari luapan air Kali Cilemer, Cimoyan, dan Cikaduen yang disebabkan curah hujan tinggi.

"Karena intensitas hujan cukup tinggi yang terjadi sejak kemarin hingga saat ini, mengakibatkan air dari kali Cilemer, Cimoyan dan Cikaduen meluap hingga merendam ratusan rumah warga kami," ujarnya.

Anggota Tagana Pandeglang itu juga mencatat, rumah warga yang terendam banjir setinggi satu meter lebih itu sekitar 100 rumah, dan yang tergenangi itu sebanyak 275 rumah.

"Saat ini cuaca masih hujan, kemungkinan untuk surut banjir yang merendam permukiman warga agak lambat," ujarnya.

Saat ditanya soal dampak banjir terhadap warga, Ilman menyebut warga terdampak belum bisa melakukan aktivitas di luar rumah, sehingga menetap di rumahnya masing-masing menunggu banjir surut.

"Tentu aktivitas warga terganggu, karena kedalaman air di dalam rumah warga saja mencapai 20 senti meter lebih. Padahal posisi rumah di sini rata-rata pondasinya tinggi," tuturnya.

Ilman menambahkan, beberapa kampung di Desa Idaman yang dilanda banjir di antaranya Kampung Tongkol, Tajur, Karang Tengah, dan Sindang Hayu.

Berita Terkait

News Update