ADVERTISEMENT

Tak Bayar Pajak, Puluhan Kendaraan di Pandeglang Terjaring Razia

Kamis, 7 Maret 2024 19:20 WIB

Share
Para petugas dari UPTD PPD Bapenda Samsat Pandeglang saat melakukan razia pajak kendaraan. (Foto: Ist)
Para petugas dari UPTD PPD Bapenda Samsat Pandeglang saat melakukan razia pajak kendaraan. (Foto: Ist)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - Puluhan kendaraan yang melintas di Jalan Raya Alun-alun Pandeglang terjaring razia oleh UPTD PPD Bapenda Samsat Pandeglang, lantaran belum melakukan pembayaran pajak kendaraannya.

Kasi Penerimaan pada UPTD PPD Bapenda Samsat Pandeglang, Ina Rohaeti mengungkapkan, dalam razia ini pihaknya mencatat ada sebanyak 25 kendaraan yang terjaring razia.

"Ada 25 kendaraan yang terjaring razia, dari jumlah sebanyak itu 5 unit kendaraan roda empat dan 20 kendaraan roda dua," ungkapnya usai melakukan razia pajak kendaraan di Jalan Alun-alun Pandeglang, Kamis 7 Maret 2024.

Ina mengaku, kegiatan razia pajak kendaraan yang dilakukan saat ini, bagian dari upaya dalam meningkatkan kesadaran masyarakat atau pemilik kendaraan terhadap kewajibannya dalam membayar pajak kendaraan bermotor.

"Dalam razia ini juga, bagi pengendara yang terjaring razia bisa membayarkan pajak kendaraannya langsung di tempat. Namun tadi ada yang mau bayar, tetapi sistemnya sedang ada gangguan," katanya.

Di tempat yang sama, Kepala UPTD PPD Bapenda Samsat Pandeglang, Epi Sapiullah menambahkan, pihaknya memiliki target pendapatan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) tahun 2024 ini sebesar Rp82 miliar.

"Target pendapatan dari PKB tahun ini naik dibanding dengan tahun sebelumnya. Saat ini kami punya target sebesar Rp82 miliar, jadi naik 3 persen dibanding tahun lalu," ujarnya.

Dengan besarnya target pendapatan PKB tahun ini, pihaknya pun merasa optimis akan tercapai maksimal. Soalnya lanjut dia, tahun 2023 lalu juga pendapatan PKB melampaui target.

"Insya Allah tercapai target, karena tahun lalu juga kami namun melampaui target yang ditentukan," tuturnya.

Ditambahkannya, ada beberapa upaya yang dilakukan dalam mengejar target pendapatan PKB tersebut, mulai dari razia rutin yang dilakukan dalam satu bulan sekali, Samsat keliling dan door to door.

Halaman

ADVERTISEMENT

Reporter: Samsul Fathony
Editor: Firman Wijaksana
Sumber: -

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT