BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Satreskrim Polres Metro Bekasi Kota selidiki kasus pemotongan kabel lampu merah di Bekasi Timur yang diduga diputus oleh orang tak dikenal.
Kasatreskrim Polres Metro Bekasi Kota, AKBP Muhammad Firdaus mengatakan pihaknya belum menerima laporan resmi.
"Dari Dishub belum ada laporan lisan maupun tertulis, namun kami sudah melihat mengetahui laporan itu dari media sosial. Karena ada tim cyber yang melakukan pengecekan," kata AKBP Muhammad Firdaus, Sabtu (24/2/2024).
Meski baru dilakukan pemantauan dari sosial media, pihaknya tetap melakukan penyelidikan dalam kasus tersebut.
"Kami juga akan melakukan penyelidikan terhadap siapa orang yang memotong terhadap kabel traffic light tersebut," ungkapnya.
Namun demikian, warga bersabar untuk menunggu proses terungkapnya kasus pemotongan kabel di lampu merah.
"Kami mohon waktu dan mohon doa rekan-rekan agar pelaku segera tertangkap," pungkasnya.
Diketahui, kabar pemotongan kabel ini diunggah oleh Dinas Perhubungan Kota Bekasi di akun Instagramnya @dishubbekasikota, pada Kamis (22/2/2024).
"Diinformasikan kepada para pengendara bahwa ada beberapa traffic light yang sementara padam terutama di jalan Joyo Martono, (simpang tol Bekasi Timur) dikarenakan jaringan kabel traffic light terputus oleh orang yang tidak bertanggung jawab," tulis narasi di postingan tersebut. (Ihsan Fahmi)