JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Paslon nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka berada di atas angin berdasarkan hasil quick count atau hitung cepat.
Para pendukungnya bersorak gembira sambil bergoyang di depan kediaman Prabowo di Jalan Kartanegara, Selong, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan (Jaksel), Rabu (14/2).
Berdasarkan pantauan Poskota.co.id, kediaman Prabowo dipenuhi massa berkaus serba biru yang mengatasnamakan Relawan Matahari Pagi.
Mereka merayakan keunggulan sementara Prabowo-Gibran sebagai Capres-Cawapres pada Pemilu 2024.
Sementara itu, Prabowo sendiri berada di dalam rumahnya. Dia juga ditemani Ketua Umum Demokrat, Agus Harimukti Yudhyono dan beberapa sejumlah tokoh besar lain.(Angga Pahlevi)