JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Demi terciptanya kesejahteraan masyarakat, para pasangan Calon Presiden (Capres) pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 memiliki sejumlah strategi dan skema. Begitu juga dengan capres nomor urut 2, Prabowo Subianto.
Dalam Debat Capres 2024 Kelima, Minggu (4/2/2024), Prabowo Subianto menegaskan, Transformasi Bangsa termasuk senjata andalannya saat memimpin bangsa ini.
Beberapa agenda dalam Transformasi Bangsa, sebut Prabowo Subianto, antara lain, mencegah stunting. Caranya, menyediakan makanan bergizi bagi para wanita hamil.
Skema pemerintahan berikutnya, lanjut mantan Komandan Pasukan Khusus (Kopassus) Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Darat ini, yakni berkenaan dengan sektor kesehatan.
Kiatnya, ungkap dia, membangun fasilitas-fasilitas kesehatan (faskes) berteknologi kekinian dan moderen.
"Tidak hanya rumah sakit (RS), tetapi juga puskesmas (pusat kesehatan masyarakat) di berbagai kota-kabupaten," tegas Prabowo Subianto.
Yang juga krusial, tambah pria yang saat ini menjabat Menteri Pertahanan (Menhan) tersebut, yakni menambah tenaga medis, khususnya dokter.
Alasannya, dalih dia, saat ini, Indonesia kekurangan 140 ribu tenaga dokter. Penambahan dokter, kata dia, sangat penting.
Hal itu agar pelayanan kesehatan kepada masyarakat lebih optimal.
Pola pembangunan lainnya, imbuh dia, memenuhi kebutuhan perumahan. Jurusnya, beber dia, membangun 3 juta unit rumah. Konsepnya, kawasan perdesaan, pesisir, dan perkotaan, masing-masing 1 juta unit rumah.
Tidak itu saja, cetusnya, pihaknya pun ingin kesejahteraan para penyelenggara negara, baik Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI, Kepolisian Republik Indonesia (Polri), termasuk tenaga pendidik, lebih baik.