Teks Foto : Mahfud MD. (ist)

Kawal Pemilu

Mensesneg: Sampai Saat Ini Belum Ada Surat Pengunduran Diri dari Mahfud MD

Jumat 26 Jan 2024, 21:04 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg), Pratikno, mengatakan bahwa pihaknya hingga saat ini belum menerima surat pengunduran diri Mahfud MD dari jabatannya sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam).

"Pada saat ini, kami belum menerima surat pengunduran diri Prof Mahfud Md sebagai Menko Polhukam," ujar Pratikno kepada wartawan pada Jumat (26/1/2024).

Sebelumnya, Mahfud mengumumkan niatnya untuk mundur dari posisi Menko Polhukam. Pengumuman tersebut disampaikan dalam acara 'Tabrak Prof' di Semarang, Jawa Tengah, pada Selasa (23/1) malam.

"Saya sudah merencanakan untuk mengundurkan diri, sebenarnya sudah lama, sejak akan dimulainya debat pertama," ungkap Mahfud.

Mahfud menjelaskan bahwa alasan di balik keinginannya untuk mundur dari Menko Polhukam adalah agar memiliki kebebasan lebih untuk mengungkapkan data dan menyampaikan kritik terhadap pemerintahan.

"Supaya lebih leluasa membuka data sebenarnya, sehingga lebih etis jika saya membaca data-data tersebut tanpa keterlibatan dalam pemerintahan," ucapnya.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga telah merespons rencana pengunduran diri Mahfud Md dari Kabinet Indonesia Maju. Jokowi menyatakan menghargai keputusan tersebut.

"Ya, itu haknya dan saya sangat menghargai," kata Jokowi di Pangkalan TNI AU Halim, Jakarta, pada Rabu (24/1/2024).

Tags:
mahfud md

Reporter

Administrator

Editor