Polisi Tangkap Dua Begal Bersenpi di Pondok Gede

Rabu 24 Jan 2024, 11:13 WIB
Teks Foto: Barang bukti benda diduga senjata api milik pelaku begal diamankan polisi. (ist)

Teks Foto: Barang bukti benda diduga senjata api milik pelaku begal diamankan polisi. (ist)

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Warga Bekasi digegerkan dengan ditangkapnya terduga pelaku begal yang beraksi menggunakan benda mirip senjata api di wilayah Kemang Sari, Pondok Gede, Minggu (21/1/2024) lalu.

Berdasarkan video yang beredar di sosial media, terlihat para warga mendatangi titik lokasi tempat dimana korban jadi sasaran para pelaku.

Tayangan video itu juga memperlihatkan petugas kepolisian yang datang, langsung mengamankan barang bukti benda yang dicurigai sebagai senjata api milik pelaku.

Kemudian warga yang nampak geram mencoba merekam sosok pelaku menggunakan ponselnya yang saat itu sedang digiring oleh petugas menuju mobil patroli polisi.

Melalui unggahan dikolom komentar salah satu akun Instagram yang memposting video tersebut juga dibenarkan oleh Humas Polres Metro Bekasi Kota di akun instagramnya @humas_polresmetro_bekasi.

"Terima kasih atas informasinya, kasus ini sudah kami proses oleh Reskrim Pondok Gede Polres Metro Bekasi Kota," tulis @humas_polresmetro_bekasi.

Merespon hal ini, Kanit Reskrim Polsek Pondok Gede AKP Hariyadi membenarkan peristiwa tersebut.

Ia mengatakan pelaku sudah diamankan.

"Pelaku sudah diamankan," ucap AKP Hariyadi saat dikonfirmasi melalui WhatsApp, Rabu (24/1/2024).

Namun demikian, dirinya belum dapat memberikan keterangan detail terkait kronologi dan modus yang dilakukan pelaku.

Status terhadap para pelaku kini telah ditetapkan sebagai tersangka. "Sudah (ditetapkan tersangka)," pungkasnya. (Ihsan Fahmi)

Berita Terkait

News Update