BEKASI, POSKOTA .CO.ID - Moment Pemilu 2024 menjadi berkah tersendiri bagi sejumlah jasa pembuatan sablon kaos di Bekasi. Bahkan, keuntungan didapat dapat mencapai dua kali lipat dari biasanya.
Hal Ini turut dirasakan salah satu oleh Ratman, salah satu pemilik jasa pembuatan kaos sablon di Jalan Ir H Juanda, Kota Bekasi.
"Ya ini alhamdulillah ada pesanan lah ya. Dibanding hari biasa, momen pemilu kita dapat cetakan stiker, kalender, sablon," kata Ratman kepada Poskota.co.id, Selasa (16/1/2024).
Selain jasa sablon, Ratman juga mengerjakan sejumlah alat peraga kampanye (apk), hal ini turut mempengaruhi peningkatan omzet.
"Omzetnya bisa kalau hari biasa umpamanya 50 persen, ini bisa 100 persen, dua kali lipat,"
Peningkatan jumlah orderan ini turut dipengaruhi dengan kehadiran para calon presiden dan wakil presiden yang lebih banyak ketimbang pemilu sebelumnya.
Kemudian diperbanyak dengan para relawan dari luar daerah yang juga memesan percetakan sablon kaos.
"(Faktor peningkatan) gak tau ya apa karena paslonnya ada tiga. Kemungkinan itu ya. untuk perbedaan kayak lebih rame sekarang ya tahun 2023," tutur Ratman.
Diakuinya pemesanan orderan kaos caleg, partai hingga capres cawapres ini sudah mulai ia terima sejak Oktober 2023 lalu.
Ratman mengaku dapat menerima ribuan sablon kaos hingga saat ini. Dengan peningkatan itu, ia mendapatkan puluhan juta rupiah.
"Hari biasa perbulan ya, bisa dapat omzet kotornya itu ya biasa diangka Rp 30 juta, bisa dua kali lah Rp 60-an juta, buat sebulan ya, kita kan punya karyawan juga," pungkasnya.