OpenAI Resmi Rilis GPT Store, Bisa Menghasilkan Uang? (Foto: YouTube)

TEKNO

OpenAI Resmi Rilis GPT Store, Bisa Menghasilkan Uang?

Kamis 11 Jan 2024, 13:10 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - OpenAI resmi merilis GPT Store yang dapat diakses langsung melalui ChatGPT, Rabu (10/1/2024)

Toko aplikasi GPT ini adalah sebuah gebakan baru di dunia kecerdasan buatan (AI) yang diharapkan dapat terus membantu manusia. Baik itu dalam mencari informasi, solusi, dan sebagainya.

Melansir ANTARA, Kamis (11/1/2024), GPT Store diluncurkan sebagai persembahan untuk melanjutkan kesuksen pengguna ChatGPT yang telah memperkenalkan AI generatif pada tahun lalu, terutama kemampuannya dalam menulis prosa dan puisi.

GPT Store ini disebut juga sebagai sebuah pasar untuk AI yang dipersonalisasi. Nantinya, pengguna dapat membagikan link ChatGPT versi kustom untuk digunakan pengguna lain secara langsung.

Selain itu, melalui GPT Store ini juga kreator dapat mendapatkan uang dari engagement pengguna kepada ChatGPT kustom buatannya.

“GPT Store awalnya akan diluncurkan kepada pengguna yang menggunakan paket ChatGPT berbayar,” kata OpenAI.

Sebelumnya, toko aplikasi GPT tersebut dikabarkan akan dirilis pada November 2023 lalu. Namun hingga Desember 2023, OpenAI menunda peluncuran tersebut dengan alasan masih meningkatkan performa untuk memuaskan para pelanggannya.

Penundaan tersebut terjadi saat CEO Open AI, Sam Altman dipecat oleh dewan perusahaan atas permintaan karyawan.

Pada hari Rabu juga, perusahaan tersebut mengumumkan meluncurkan ChatGPT Team, yang dibayar oleh perusahaan sehingga para karyawannya dapat menggunakan ChatGPT untuk kebutuhan kerja.

ChatGPT Team dikenakan biaya antara 25 dolar AS (Rp389 ribu) hingga 30 dolar AS (Rp466 ribu) per pengguna per bulan. Kendati demikian, ChatGPT Team sangat membantu pekerja.

Tags:
OpenAIChatGPTGPTStore

Rivera Jesica Souisa

Reporter

Rivera Jesica Souisa

Editor