BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Beberapa hari lalu gudang penyimpanan logistik surat suara Pemilu 2024 di Kali Baru, Bekasi Utara, Bekasi, Jawa Barat, tergenang air saat hujan deras, Selasa (9/1/2024) malam.
Penyimpanan logistik yang rentan akan pengaruh cuaca baik panas maupun hujan menjadi pertanyaan kelayakan.
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bekasi, Ali Syaifa merespon jika pemilihan gudang sudah dilakukan penilaian pihak penyelenggara Pemilu.
Adapun Gudang penyimpanan logistik itu dikatakannya merupakan tempat sementara yang telah dilakukan proses sewa.
"Sebelum kami menentukan itu gudang logistik Kota Bekasi yang akan kami sewa, tentunya kan penilaian kelayakan gudang telah dinilai oleh pihak ketiga dalam hal ini tim apparsial, yang sudah menilai gudang ini layak sehingga kita putuskan utk sewa," kata Ali Syaifa, Kamis (11/1/2024).
Setelah diputuskan melalui berbagai macam penilaian, Ali mengatakan jika lingkungan dan kondisi bangunan telah sesuai dengan kebutuhan.
Namun ia tak menduga jika hujan deras yang mengguyur Kota Bekasi Selasa (9/1/2024) lalu, cukup menghambat aktivitas petugas yang bekerja.
"Dan setelah kita putuskan sewa ternyata memang lingkungannya bagus, hanya saja kemarin sempat terjadi ada kemacetan saluran, dugaannya seperti itu sehingga air nya naik," jelasnya.
Ali mengklarifikasi terjadinya genangan air masuk kedalam gudang.
Ia memastikan jika datangnya air bukan berasal dari genting atau atap gudang yang diduga bocor saat hujan.
Melainkan drainase di sekitar gudang dinilai perlu diperbaiki.