JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Polisi menyebut tiga orang tewas dalam insiden kecelakaan maut KA Turangga dan KA Bandung Raya pada Jumat 5 Januari 2024, sekitar pukul 06.20 WIB.
"Informasi awal yang masuk sementara korban meninggal dunia ada tiga orang," kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Ibrahim Tompo melalui siaran langsung tv, Jumat (5/1/2024).
Ibrahim menyebut penyelidikan sementara ketiga korban itu terdiri dari masinis dan asisten masinis KA lokal dan satu pramugara KA Turangga.
Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melalui Direktorat Jenderal Perkereta Apian tengah melakukan evakuasi dalam insiden kecelakaan KA Turangga dan KA Bandung Raya pada Jumat 5 Januari 2024, sekitar pukul 06.20 WIB.
Juru Bicara Kemenhub, Adita Irawati berujar jika pihaknya bersama stakeholder terkait tengah melakukan evakuasi penumpang maupun gerbong kereta.
"Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perkereta Apian telah menurunkan evakuasi bersama stakeholder terkait untuk segera melaksanakan evakuasi korban maupun evakuasi gerbong," katanya dalam keterangan resmi, Jumat (5/1/2024).
Atas insiden kecelakaan maut ini Kemenhub menyampaikan permintaan maaf dan duka cita yang mendalam kepada korban yang meningg dunia.
"Kami juga menyampaikan permohonan maaf atas terjadinya hal ini dan tentunya juga mengganggu layanan Perkereta Apian khususnya di Jawa Barat," katanya.
"Dapat kami sampaikan bahwa insiden melibatkan Kereta Api Turangga dengan Kereta Api Commuter Line Bandung Raya," tambah Adita.
Sebelumnya diberitakan, Kecelakaan KA Turangga dan KA Bandung Raya pada Jumat 5 Januari 2024, sekitar pukul 06.20 WIB.
Kecelakaan menyebabkan lokomotif ringsek parah dan gerbong penumpang masuk sawah warga.