Prakiraan cuaca hari ini sesuai BMKG. (bmkg)

MEGAPOLITAN

Selamat Natal! Berikut Perkiraan Cuaca Hari Ini, 25 Desember 2023

Senin 25 Des 2023, 08:01 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Halo sobat Poskota, berikut update prakiraan cuaca wilayah Indonesia yang berlaku untuk hari Senin 25 Desember 2023 dari BMKG. 

Saat ini secara umum kondisi angin di wilayah Selatan Indonesia didominasi dari arah selatan hingga ke barat laut. 

Namun untuk di wilayah utara Indonesia didominasi dari arah timur dengan kecepatan secara umum berkisar antara 10 hingga 50 km/jam. 

Untuk suhu udara di kota-kota besar wilayah Indonesia Esok Hari diprediksi berkisar antara 21 hingga 34 derajat Celciu. Sedangkan kelembaban berkisar antara 55 hingga 100%. 

Selanjutnya untuk Prakiraan tinggi gelombang wilayah Indonesia secara umum berkisar antara 1,25 hingga 2,5 m. Namun perlu diwaspadai ketinggian gelombang berkisar antara 2,5 hingga 4 M yang berada di Samudra Pasifik Utara Papua Barat, Samudra Pasifik utara Halmahera, bagian selatan perairan Utara Anambas, perairan Utara dan Barat Natuna, perairan Selatan Natuna hingga Pulau Midai, Perairan Singkawang hingga Sambas, dan perairan Subi hingga Serasan.

Selain itu gelombang laut ketinggian antara 4 hingga 6 m diprakirakan terjadi di Laut Natuna bagian Utara. 

Lalu bagaimana dengan prediksi di kota-kota besar wilayah Indonesia esok hari? Mari kita simak informasi selengkapnya. 

Kita awali dari pulau Sumatera untuk kota Padang dan Medan diprakirakan akan terjadi hujan dengan intensitas ringan. Namun perlu diwaspadai bagi sobat yang berada di Banda Aceh, Pekanbaru, dan Tanjung Pinang terdapat potensi hujan petir. 

Selanjutnya untuk wilayah Kota Bandar Lampung diprakirakan akan berkabut. Untuk kota Bengkulu umum nya cuaca berawan tebal. Kemudian waspada potensi hujan dapat disertai kilat dan petir di wilayah Pangkal Pinang dan Jambi. Untuk kota Palembang diprediksi akan terjadi hujan dengan intensitas ringan. 

Beralih ke pulau Jawa, kota Yogyakarta umumnya cuaca akan Berawan. Namun terdapat potensi hujan dengan intensitas ringan bagi sobat yang berada di kota Serang dan DKI Jakarta. 

Potensi hujan sedang di kota Bandung dan Semarang. Waspadai hujan petir di Kota Surabaya. 

Selanjutnya untuk kota Denpasar dan Mataram diprediksi akan terjadi hujan dengan intensitas ringan. Sementara itu kota Kupang secara umum kondisi akan Berawan. 

Kemudian untuk pulau Kalimantan, potensi terjadi hujan ringan di Kota Pontianak, Palangkaraya, dan Banjarmasin. Waspadai hujan petir di Kota Samarinda. Kemudian untuk Tanjung Selor cuaca umumnya akan berkabut. 

Beralih ke Sulawesi, Kota Manado secara umum akan berawan. Namun terdapat potensi hujan dengan intensitas ringan di Kota Gorontalo, Makassar, Mamuju, dan Kendari. Waspadai potensi hujan petir di kota Palu. 

Terakhir dari timur Indonesia, untuk Kota Ambon dan Jayapura, cuaca umumnya akan Berawan. Namun untuk Ternate dan Manokwari terdapat potensi hujan dengan intensitas ringan. 

Demikian informasi prakiraan cuaca yang dapat kami sampaikan Semoga dapat bermanfaat dalam menunjang sobat beraktivitas liburan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024. 

Tags:
perkiraan cuacaperkiraan cuaca 25 Desember 2023

Resi Siti Jubaedah

Reporter

Resi Siti Jubaedah

Editor