Tokyo Revengers Season 3 Episode 12 Sub Indo BiliBili Tayang di Sini, Cek Spoiler dan Link Nontonnya

Rabu 20 Des 2023, 09:45 WIB
Spoiler dan link nonton anime Tokyo Revengers season 3 episode 12 sub Indo. (Foto: Instagram/@tokyo.revengers.en)

Spoiler dan link nonton anime Tokyo Revengers season 3 episode 12 sub Indo. (Foto: Instagram/@tokyo.revengers.en)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tokyo Revengers season 3 episode 12 sub Indo sudah tayang dan dapat disaksikan secara streaming oleh para penggemar anime. Simak spoiler dan link nonton episode terbaru di bawah ini. 

Anime Tokyo Revengers season 3 episode 12p sub Indo yang tayang pada pekan ini hadir dengan judul "Paradise Lost"atau dalam bahasa Indonesia berarti "Surga yang Hilang". 

Berdasarkan jadwal tayangnya, anime Tokyo Revengers season 3 episode 12 sub Indo  telah melakukan penayangan pada Rabu, 20 Desember 2023 pukul 03.00 JST atau pukul 01.00 WIB. Pastikan tidak ketinggalan untuk menyaksikan episode terbaru.

Bagi penonton yang ingin menyaksikan anime Tokyo Revengers season 3 episode 12 sub Indo dapat menontonnya secara streaming melalui layanan streaming Disney Plus Hotstar yang sudah dilengkapi dengan terjemahan bahasa Indonesia.  

Pada episode yang tayang pekan sebelumnya, nampak Izana Kurokawa yang terus melancarkan serangannya tanpa henti kepada Takemichi untuk mengalahkan orang tersebut. 

Meski kondisinya nampak tidak baik dan cukup kritis, Takemichi tidak menunjukkan tanda-tanda menyerah terhadap segala serangan yang diterimanya dari Izana. 

Saat Takemichi hampir tumbang, ia dikejutkan oleh kemunculan Mikey dan Draken di sana. Kemunculan dua orang itu nampaknya cukup berpengaruh bagi kondisi geng Tokyo Manji dan Tenjiku. 

Mikey nampak berdiri dihadapan saudaranya, Izana untuk memulai pertempuran. Mikey tak ragu lagi turut ambil bagian setelah mendengar cerita tentang Takemichi dari Hinata. 

Adapun, episode terbaru yang tayang pekan ini menampilkan kondisi Izana dan Kakucho yang bisa dibilang tidak abik-baik saja. Keduanya berada dalam keadaan terbaring lemah nyaris sekarat.

Dengan kondisinya yang lemah, Izana mengatkan kepada Mikey bahwa mereka bukanlah saudara kandung. Izana juga mengatakan bahwa ia hanya menginginkan Shinichiro yang menjadi saudaranya. 

Izana merasa sangat terpuruk dengan kebohongan yang dilakukan Shinichiro selama ini. Harapannya untuk bisa terbebas pun musnah begitu saja.

Berita Terkait
News Update