Sinopsis Cinta Tanpa Karena 20 Desember 2023 (Youtube/RCTI)

Film

Sinopsis Cinta Tanpa Karena 20 Desember 2023: Baskara Izin pada Sava untuk Menikahi Nuna

Rabu 20 Des 2023, 09:00 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selain Ikatan Cinta, sinetron RCTI yang kini banyak digemari oleh masyarakat Indonesia ialah Cinta Tanpa Karena. Simak sinopsis Cinta Tanpa Karena hari ini 20 Desember 2023 yang tayang hari ini.

Cinta Tanpa Karena hari ini 20 Desember 2023 dijadwalkan tayang malam ini dengan cerita yang semakin seru dan sayang untuk dilewatkan.

Adapun, Cinta Tanpa Karena hari ini masih menyoroti kisah dari sang pemeran utama yakni Baskara dan Nuna.

Pastikan kamu tidak ketinggalan jalan cerita seru dari sinetron Cinta Tanpa Karena hari ini yang akan tayang 20 Desember 2023.

Episode terbaru Cinta Tanpa Karena kemungkinan besar akan menyoroti kebahagiaan Baskara akan sikap Sava yang kembali membaik dan menerima dirinya.

Usai Baskara menyelamatkan Nuna dari serigala yang hendak memangsanya, Sava pun perlahan berubah dan meminta maaf atas sikapnya belakangan ini.

Tentu saja Baskara senang bukan main. Ia yang kini tengah menjalin hubungan asmara dengan Nuna merasa bahwa ini saatnya ia meminta izin kepada Sava.

Sementara itu, di sisi lain Baskara akan mengajak Sava dan Nuna mengunjungi sebuah rumah yang diam-diam telah ia siapkan sebagai kejutan. Baskara ingin nantinya mereka bertiga sebagai keluarga kecil bahagia menempati rumah tersebut.

Adapun, rumah baru yang Baskara bangun ini memiliki sebuah taman indah yang diduga Baskara akan membuat Sava senang.

Sejalan dengan itu pula, Baskara kemungkinan besar akan berusaha berbicara dengan Sava sekaligus meminta izin menikahi Nuna dan menjadi ayah untuk Sava.

Mengingat bagaimana sikap Sava yang telah membaik pada Baskara karena telah menolah mamanya, tentu tidak ada alasan lagi bagi Sava untuk menolak niat baik Baskara.

Namun, akankah Sava benar-benar menyetujui Baskara bersama Nuna, alih-alih dengan Ghani?

Kamu akan mengetahui jawabannya ketika menonton sinetron Cinta Tanpa Karena malam ini, 20 Desember 2023 yang hanya tayang di RCTI.

Tags:
cinta tanpa karena

Mitha Aullia

Reporter

Mitha Aullia

Editor