Valencia vs Barcelona 1-1, Blaugrana Ditahan Imbang dan Belum Memenangkan 3 Pertandingan Berturut-turut

Minggu 17 Des 2023, 11:54 WIB
Valencia vs Barcelona 1-1, Blaugrana Ditahan Imbang dan Belum Memenangkan 3 Pertandingan Berturut-turut. Foto: Instagram/fcbarcelona

Valencia vs Barcelona 1-1, Blaugrana Ditahan Imbang dan Belum Memenangkan 3 Pertandingan Berturut-turut. Foto: Instagram/fcbarcelona

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Barcelona kembali tidak berhasil meraih kemenangan dalam tiga pertandingan terakhir setelah bermain imbang 1-1 melawan Valencia di Liga Spanyol.

Pada jornada ke-17 Liga Spanyol 2023-2024, Barcelona bertandang ke markas Valencia di Stadion Mestalla pada Sabtu (16/12/2023) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

Dalam laga tersebut, Barcelona masih harus bermain tanpa kiper utama mereka, Marc-Andre ter Stegen.

Dengan situasi tersebut, pelatih Xavi Hernandez terpaksa menempatkan Inaki Pena sebagai kiper utama mereka. 

Di samping itu, Blaugrana tetap menurunkan skuad terbaiknya dalam menghadapi Valencia.

Pertandingan berlangsung dengan seimbang, di mana Barcelona berhasil mendominasi penguasaan bola dengan persentase sebesar 64.

Selain itu, Blaugrana juga mampu menciptakan 16 percobaan tembakan, dengan delapan di antaranya mengarah ke gawang Valencia.

Sementara itu, Los Che tak mau ketinggalan dan berhasil melepaskan 11 tembakan, dengan empat di antaranya mengarah tepat ke gawang Barcelona.

Jalan Pertandingan 

Sebagai tim tuan rumah, Valencia langsung menekan sejak babak pertama dimulai.

Akibatnya, Valencia nyaris mencetak gol hanya dua menit setelah pertandingan dimulai. Diego Lopez memberikan umpan silang kepada Roman Yaremchuk di dalam kotak penalti setelah skema lemparan ke dalam yang cepat. 

Berita Terkait
News Update