JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Simak sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih episode 516 hari ini, 7 Desember 2023 yang kembali tayang untuk menghibur para penggemarnya di waktu senggang dengan episode terbaru yang semakin menarik untuk disaksikan.
Sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih episode 516 akan menyajikan jalan cerita serta plot yang membuat para penontonnya penasaran dengan kelanjutan kisah cinta dari Novia, Jeffrey, Tammy, dan Hakim.
Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih episode 516 saat ini masih banyak dicari oleh penggemar sinetron Indonesia yang menantikan perkembangan cerita dari sinetron yang tayang setiap hari pukul 19.55 WIB di SCTV.
Sebelum menyaksikan sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih episode 516 di SCTV, sebaiknya para penggemar membaca terlebih dahulu rangkuman sinopsis yang telah dihadirkan POSKOTA di bawah ini.
Setelah membuat kekacauan dengan cara mengancam Jeffrey dengan mengeluarkan senjata tajam yang diarahkan ke Novia, Dery justru dikabarkan meninggal dunia lantaran ditabrak oleh sebuah mobil yang diketahui merupakan anak buah dari Bagas.
Pada episode sebelumnya, Jeffrey dan Novia lagi-lagi gagal untuk membuktikan pada Arjuna Wardana jika Novia sama sekali tidak bersalah atas peristiwa kecelakaan kapal Yacht yang dialami oleh keluarga Wardana.
Kini, satu-satunya bukti kuat kejahatan Bagas yang menyabotase kapal Yacht yang ditumpangi oleh keluarga Wardana harus tersingkirkan sebelum semua permasalahan tersebut terungkap.
Bagas dan Michael yang memiliki sejuta rencana busuk untuk mencelakai Novia dan keluarga Wardana pun nampaknya akan sangat bahagia dengan kematian Dery yang hampir membuka semua kejahatan Bagas.
Kendati demikian, sebelum Dery meninggal dunia, ia sempat mengatakan pada Jeffrey jika selama ini ia ditugaskan oleh seseorang yang bernama 'Nov'. Hal tersebut lantas membuat Jeffrey terkejut dan sangat kebingungan.
Jeffrey kini semakin kalut dengan pikirannya yang takut jika apa yang dikatakan oleh ayahnya, yakni Arjuna Wardana mengenai Novia yang ingin balas dendam dengan keluarganya benar-benar terbukti.
Saat ini, Jeffrey hanya bisa terdiam sambil memikirkan bagaimana cara untuk membuktikan jika istrinya tidak bersalah dalam kasus sabotase kapal yang menyebabkan ibu Astrid hilang.