JAKARTA, POSKOTA.CO.ID- Girl group ITZY kejutkan penggemar dengan mengumumkan akan melakukan comeback sekaligus tur dunia 2024 pada Januari mendatang, Senin (4/12/2023).
Melansir Soompi, ITZY akan lebih dahulu merilis lagu pra-rilis berjudul Mr. Vampire pada 2 Januari 2023 tengah malam waktu setempat.
Setelah merilis lagu Mr. Vampire, ITZY pun akan mengeluarkan ful album terbaru yang bertajuk BORN TO BE pada 8 Januari pukul 6 sore KST.
Dalam album BORN TO BE, lagu Untouchable dipilih sebagai tittle track untuk comeback terbaru mereka kali ini.
Tak tanggung-tanggung, ITZY bahkan akan merilis enam video musik sekaligus, termasuk video musik untuk lagu masing-masing member.
Ya, dalam album yang memiliki total 10 lagu tersebut, masing-masing member ITZY akan memiliki lagu solo yang akan dirilis secara individu.
Melalui poster yang sudah dirilis, lagu Crown on my Head akan menjadi track solo Yeji, Blossom untuk Lia, Run Away untuk Ryujin, Nine untuk Chaeryeong dan lagu Yet, But untuk track solo Yuna.
Lebih lanjut, mereka juga akan memulai tur dunianya yang akan dimulai selama dua hari berturut-turut di Jamsil Indoor Stadium Seoul pada tanggal 24 dan 25 Februari mendatang.
Sayangnya, Lia akan absen dalam comeback serta tur dunia 2024 ini, karena sedang menjalani proses penyembuhannuntuk masalah kesehatannya.