BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Polres Metro Bekasi Kota Beberkan tanda kekerasan terhadap mayat tanpa identitas yang ditemukan di Kali Cikeas, Jatiasih, Bekasi, Jawa Barat, beberapa waktu lalu.
Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing Andari mengatakan, jasad korban sudah tak dikenali.
"Itu perkembangan kasus ditemukan wanita di kali Cikeas, tanda-tanda kekerasan pada saat ditemukan awal tidak ada, Karena memang mayat tersebut sudah cukup lama ya," kata Kompol Erna Ruswing Andari, Jum'at (1/12/2023).
Sementara dari hasil visum jasad korban, pihaknya masih menunggu keterangan lebih lanjut.
"Terus untuk hasil visum kami dari Polres Metro Bekasi Kota masih menunggu. Jadi kami belum bisa memastikan mayat tersebut korban kekerasan ataupun bukan," jelasnya.
Jasad wanita tanpa identitas ketika ditemukan dalam kondisi rusak.
Kepolisian dikatakannya kini sedang mencari informasi bahkan ke masyarakat luas.
"Kita masih berupaya memberikan informasi kepada masyarakat, bagi yang merasa kehilangan anggota keluarganya silahkan mengecek mayat tersebut dan bisa menginformasikan kepada pihak kepolisian," tambahnya.
Sebelumnya diberitakan, penemuan mayat wanita tanpa identitas saat tersangkut ranting pohon aliran Kali Cikeas-Jatiasih, Kota Bekasi, pada Selasa (28/11/2023) pukul 16.30 WIB.
Jasad korban saat ditemukan dalam keadaan membusuk, dan hanya menggunakan
Menerima laporan tersebut, kepolisian melakukan cek TKP dan benar ditemukannya mayat wanita mengunakan BH, Celana dalam dan sepatu Cats warna biru. (Ihsan Fahmi)