Bayi dari korban persetubuhan ayah kandung di Tangsel. (Ist)

Kriminal

Remaja Putri Korban Persetubuhan Ayah Kandung di Tangsel Melahirkan

Jumat 01 Des 2023, 10:48 WIB

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Remaja putri korban persetubuhan ayah kandung, MN (53) dikabarkan sudah melahirkan pada Jumat (1/12/2023) pagi.

Remaja tersebut melahirkan lebih cepat dari perkiraan dokter yakni dengan usia kandungan 37 minggu atau 8 bulan lebih.

Aktivis Perempuan, Pratiwi Noviyanthi mengatakan, dirinya diinformasikan oleh ibu korban bahwa anaknnya mengalami kontraksi pada Kamis, (30/11) pukul 22.00 WIB. 

“Di bawa ke rumah sakit RSUD pesanggrahan. Terus disana di cek-cek engga di apa-apain. Cuma di cek. Kata dokter sih, dia kontraksinya karena shock,” katanya, Jumat (1/12/2023).

Setelah itu korban kembali ke rumahnya yang berada di kawasan Pondok Aren, Tangerang Selatan. Tak lama kemudian pada Jumat (1/12) pukul 03.00 WIB, korban kembali mengalami kontraksi.

“Jam 3 an. Ngabarin lagi. Kalau sih korban nih kontraksi lagi. Tapi ibunnya bilang beda kayanya udah mau lahiran. Kita jemput kita anterin ke RS terdekat. Dia udah agak lemes,” ucapnya.

Setibanya di RS Kartini, Cipulir, Kebayoran Lama, korban langsung dilakukan pengecekan hingga akhirnya melahirkan.

“Ternyata sampe rumah sakit di cek cek udah bukaan 6. Sampa lahiran tadi jam 7 pagi tadi. Alhamdulillah normal. Tadi sempet diagnosa bayinya kecil, korban darahnnya rendah sempat mau dirujuk rumah sakit. Tapi alhamdulillah normal,” ungkapnya.

Saat ini kondisi korban dan bayinya dalam keadaan sehat. Mereka masih dilakukan pertawan di RS Kartini, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.

“Beratnya 2,5 kilogram. Panjang 48 cm. Bayinya laki-laki,” pungkasnya. 

Tags:
kasus-persetubuhan-anak

Veronica Prasetio

Reporter

Administrator

Editor