JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Simak sinopsis film Nowhere Boy yang menceritakan tentang masa muda John Lennon, salah satu personel band legendaris The Beatles.
Film Nowhere Boy dirilis pada 8 Oktober 2010 di Amerika Serikat, bertepatan dengan 70 tahun hari kelahiran mendiang John Lennon. Film ini disutradarai oleh Sam Taylor-Wood dan naskahnya ditulis oleh Matt Greenhalgh.
Film Nowhere Boy sendiri diangkat dari buku biografi karya adik tiri John Lennon, Julia Baird dengan judul 'Imagine This: Growing Up With My Brother John Lennon'.
Dalam bukunya itu, Julia menumpahkan segala pengalaman sang kakak sewaktu usia remaja, salah satunya pembentukan band pertama John Lennon yakni The Quarrymen yang kemudian berevolusi menjadi The Beatles, yang kini menjadi legendaris dikenang sepanjang masa oleh dunia.
So, penasaran dengan film biopik John Lennon tersebut? Simak sinopsis film Nowhere Boy berikut ini.
Sinopsis Film Nowhere Boy (2010)
Film Nowhere Boy menceritakan tentang masa muda John Lennon ketika dirinya sedang mencari jati diri seperti remaja lainnya di Liverpool, Inggris. John terlahir dari keluarga kecil, namun kisah pahit terpaksa harus menimpa kehidupannya.
John terpaksa diasuh oleh bibinya, Mimi Smith lantaran kedua orangtuanya berpisah sejak ia masih kecil sehingga John tidak begitu merasakan kasih sayang yang sempurna dari kedua orangtuanya.
Mimi mendidik John dengan sangat keras karena pribadinya yang begitu disiplin. Sedangkan, suami Mimi yang bernama George memiliki sifat yang cenderung santai dan fleksibel sehingga lebih akrab dengan John.
Suatu hari George memberikan sebuah harmonika untuk John sebagai alat musik pertama yang dimilikinya. Namun suatu ketika pamannya tersebut meninggal dan tentu menciptakan luka baru bagi John.
Di balik itu, ibunda John Lennon yakni Julia Lennon menghadiri pemakaman George dan momen tersebut menjadi awal pertemuan John dengan ibunya kembali.