JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Simak lirik lagu Ku Ingin Pisah milik Nabila Taqiyyah yang resmi baru saja dirilis pada 24 November 2023 dan kini tengah duduki trending Youtube ke- 2.
Adapun, makna lirik lagu Ku Ingin Pisah Nabila Taqiyyah menggambarkan keadaan di mana seseorang merasa bahwa hubungan yang ia jalani sudah tidak seperti dulu lagi dan terdapat perbedaan.
Lirik lagu Ku Ingin Pisah Nabila Taqiyyah ini pun menceritakan bagaimana orang tersebut yang memiliki keinginan untuk berpisah dan mengakhiri hubungannya, persis seperti judul lagunya.
Lagu milik Nabila Taqiyyah, penyanyi jebolan Indonesian Idol ini memiliki durasi 4 menit 7 detik dan kini telah mendapat 275 ribu views sejak perilisannya.
Lagu Ku Ingin Pisah tampaknya cocok masuk ke dalam playlist galau kamu sebab mungkin pernah dirasakan beberapa orang.
Langsung saja, berikut lirik lagu Ku Ingin Pisah Nabila Taqiyyah selengkapnya yang bisa kamu ketahui dan hafalkan.
KU INGIN PISAH
Sampai kapan ku harus menunggu
Kisah kita seperti yang dulu
Karena kini ku merasa sendiri
Aku tanya kapan ada waktu
Tak ku dengar sedikit jawabmu
Salahkah aku bila mulai meragu
Hanya pilu bukan lagi rindu dirimu
Ku Lelah, ku rasa cukup di sini
Kau berubah tak peduli
Dulu indah kini cinta pergi sudah
Ku menyerah, tak seperti dulu lagi
Habis air mata ini
Tapi maaf bila ku ingin pisah
T’lah ku coba semua cara
Untuk pertahankan kita
Tapi tak bisa semuanya kupaksa
Pergi janganlah kembali
Tapi maaf bila kuingin pisah
Ku Lelah, ku rasa cukup di sini
Kau berubah tak peduli
Dulu indah kini cinta pergi sudah
Ku menyerah, tak seperti dulu lagi
Habis air mata ini
Tapi maaf bila ku ingin pisah
Tapi maaf bila ku ingin pisah
Demikian lirik lagu Ku Ingin Pisah Nabila Taqiyyah yang baru dirilis.