TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Pemerintah Kabupaten Tangerang menyiapkan dokter kejiwaa untuk Calon Legislatif (Caleg) yang kalah pada Pemilu yang akan digelar pada 14 Febuari 2024 mendatang.
Dokter spesialis kejiwaan tersebut akan di siagakan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Balaraja.
Kepala Humas Publikasi dan Informasi RSUD Kabupaten Tangerang, Hilwani mengatakan, bahwa RSUD Kabupaten Tangerang, saat ini telah mempersiapkan fasilitas dan tenaga medis khusus kejiwaan.
Katanya, hal tersebut dilakukan karena, pada setiap Pemilu kerap kali ditemui caleg yang mengalami gangguan kejiwaan, akibat gagal dalam pesta Demokrasi tersebut.
"Kondisi ini dipersiapkan, karena pada proses pemilihan legislatif tersebut, kerap kali ditemui kasus caleg yang mengalami gangguan kejiwaan akibat gagal dalam pesta demokrasi," katanya, Jumat (17/11).
Lanjut Hilwani, untuk RSUD Kabupaten Tangerang sendiri telah mempersiapkan diantaranya 2 dokter spesialis kejiwaan dan kelinik jiwa.
Sehingga, ketika ada caleg yang mengalami gangguan kejiwaan akibat kalah dalam pemilu, bisa langsung dibawa ke RSUD Kabupaten Tangerang.
Hilwani juga mengaku, akan melakukan antisipasi, apabila terjadi lonjakan pasien gangguan jiwa akibat gagal dalam pemilihan legistlatif.
"Ya, kami (RSUD Kabupatem Tangerang) menyiapkan dokter jiwa sebanyak 2 dokter di klinik jiwa. Nantinya, bila para caleg yang mengalami gangguan kejiwaan, bisa langsung mendatangi klinik jiwa di RSUD Kabupaten Tangerang dengan alur layaknya pasien pada umumnya," pungkasnya. (Veronica Prasetio)