JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Simak informasi mengenai Voice Chat yang merupakan fitur baru WhatsApp dan cara menggunakannya berikut ini.
WhatsApp baru saja merilis fitur Voice Chat pada 14 November 2023 lalu. Fitur ini dikhususkan untuk grup besar dengan peserta lebih dari 33 orang.
Tentu fitur canggih ini memudahkan anggota grup untuk berinteraksi dengan kapasitas yang luas.
Sebelumnya, WhatsApp hanya bisa mengandalkan fitur panggilan grup atau Voice Call Group yang hanya bisa dilakukan dengan kapasitas terbatas.
Secara garis besar, Voice Chat berbeda dengan Voice Call Group. Peserta grup tidak dapat menerima dering panggilan ketika menggunakan Voice Chat, namun akan menerima notifikasi push.
Lalu, bubble chat juga akan mucul di grup selama fitur Voice Chat digunakan dan tersedia benner di atas ruangan obrolan grup sehingga peserta memudahkan peserta yang hendak bergabung.
Fitur ini sudah tersedia di perangkat Android maupun iOS. Bagi kamu yang belum mengetahui cara menggunakan fitur Voice Chat di WhatsApp, ikuti langkahnya berikut ini.
Cara Pakai Fitur Voice Chat
1. Buka aplikasi WhatsApp
2. Klik grup yang beranggotakan lebih dari 33 peserta
3. Klik ikon baru berbentu gelombang yang terletak di atas ruang obrolan
4. Tunggu peserta lainnya bergabung
5. Sesi diskusi lewat Voice Chat dapat dimulai.
Nah, demikian informasi seputar fitur baru WhatsApp, Voice Chat yang dapat kamu gunakan. Diskusi di grup semakin mudah tanpa harus mengganggu peserta lainnya.