Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih Episode 499: Masalah Baru Akan Kembali Datang di Hidup Novia?

Selasa 14 Nov 2023, 05:05 WIB
Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih episode 499 (Foto: Vidio)

Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih episode 499 (Foto: Vidio)

Disisi lain, Tammy dan Novia memutuskan untuk pergi ke kantor polisi dan melaporkan bahwa ada kejanggalan pada peristiwa kecelakaan kapal yang dialami oleh keluarga Wardana.

Tammy menjelaskan jika ia melihat driver yang mengendarai kapal yang ditumpangi oleh keluarga Wardana melarikan diri dengan cara melompat ke laut dan setelahnya ia diselamatkan oleh seseorang yang pada saat itu jaraknya tak jauh dari lokasi kecelakaan.

Novia juga mengatakan bahwa dirinya sama sekali tidak ada kaitannya dengan kecelakaan yang menyebabkan ibu Astrid dan Brian kini harus menghilang di tengah laut dan keberadaannya belum dapat ditemukan sampai saat ini.

Saat ini, permasalahan baru akan datang ke kehidupan Tammy dan Novia setelah keduanya pergi ke kentor polisi. Sebab, Bagas yang takut jika semua rencana jahatnya terbongkar akan segera menyingkirkan Tammy dan Novia.

Lantas, apa yang akan terjadi selanjutnya? Saksikan kisah selengkapnya dalam penayangan sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih episode 499 yang tayang setiap hari pukul 19.55 WIB di SCTV.

Berita Terkait
News Update