MAMA Award 2023 Akan Sapa Penggemar K-Pop di Tokyo Dome, Siap Tampung Hingga 50.000 Penonton

Senin 13 Nov 2023, 11:26 WIB
MAMA Awards akan berlangsung di Tokyo Dome, Jepang. (Foto: Korea Times)

MAMA Awards akan berlangsung di Tokyo Dome, Jepang. (Foto: Korea Times)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Mnet Asian Music Awards atau yang disingkat MAMA Awards akan berlangsung di Tokyo Dome, Jepang. Acara musik korea tahunan itu rencananya akan diselenggarakan pada tanggal 28-29 November 2023.

Melansir dari situs Korea Times, Tokyo Dome terpilih untuk menjadi venue MAMA Awards. Gedung konser terbesar di Jepang itu diketahui dapat menampung 50.000 penonton. Julukan untuk Tokyo Dome sendiri dikenal dengan Big Egg.

Penyelenggara acara Mnet juga menekankan pentingnya menyelenggarakan penghargaan tersebut di Tokyo Dome lantaram banyak negara Jepang merupakan impor album K-pop paling besar kedua

“Tokyo Dome adalah tempat simbolis di Jepang, pasar musik terbesar kedua di dunia dan negara yang paling banyak mengimpor album K-pop,” ujar General Manager Mnet Park Chan-uk dalam siaran pers di SJ Kunsthalle di Distrik Gangnam beberapa waktu lalu.

Sebagai informasi, awal acara penghargaan ini bernama Mnet Music Video Festival. Namun seiring berkalannya waktu, pada tahun 2009 namanya diubah menjadi Mnet Asian Music Awards atau dikenal MAMA Awards.

MAMA Awards tahun ini akan terdiri dari empat tahap diantaranya adalah, Theme, Super, Mega dan Wonder. Panggung Tema akan menampilkan penampilan gabungan dari berbagai penyanyi.

Sedangkan bagian Super mengundang para penyanyi yang terkenal dengan konsep dan penampilan inventif mereka. 

Selanjutnya, bagian Mega akan menyoroti pertunjukan berskala besar dan bagian Wonder akan mempertemukan artis K-pop dan musisi global.

Disamping itu, menurut Administrasi Perdagangan Internasional, Jepang tercatat memegang posisi sebagai kekuatan besar dalam industri musik dengan total penjualan sebesar 2,4 miliar US Dollar pada tahun 2022 setelah Amerika Serikat.

Kuatnya K-pop di pasar Jepang dibuktikan lebih lanjut dengan impor album K-pop senilai 48,52 juta US Dollar pada paruh pertama tahun ini saja, seperti yang dilaporkan oleh Korea Customs Service.

“Bersama Nayoga dan Kyocera Dome, Tokyo Dome merupakan salah satu dari tiga kubah besar di Jepang,” kata Park.

Sejumlah bintang papan atas dipastikan akan mengisi line up di MAMA Awards 2023 di Tokyo Dome. termasuk Seventeen, Treasure, TOMORROW X TOGETHER (TXT), (G)I-DLE, LE SSERAFIM, ENHYPEN, RIIZE, dan BOYNEXTDOOR dan masih banyak lagi.
 

Berita Terkait
News Update