Dilengkapi dengan smart key dengan Answer Back System dan Anti Theft Alarm sehingga menambah tingkat keamanan saat berkendara menggunakan New Honda Scoopy 2024.
Lalu, terdapat USB Charger pada console box yang akan memudahkan pengendara untuk mengisi daya ponsel secara praktis tanpa perlu adapter tambahan.
Fitur lainya adalah Multi-Function Hook yang bermanfaat untuk menggantungkan barang bawaan secara praktis dengan desain dapat ditutup apabila tidak digunakan.
Mesin Irit
Honda Scoopy hadir dengan kapasitas tangki bahan bakar yang besar yaitu 4,2 liter dan mampu menyuguhkan konsumsi bahan bakar yang irit di kelasnya hingga mencapai 59 kilometer/liter melalui pengaktifan fitur Idling Stop System (ISS).
Dengan mengusung mesin yang hemat bahan bakar, New Honda Scoopy 2024 sekaligus menyuguhkan performa yang optimal bagi para pengguna.
Panel Meter Digital Canggih
Kombinasi terbaru panel meter digital New Honda Scoopy 2024 di desain dengan layar LCD yang mampu menyajikan informasi beragam termasuk penunjuk waktu digital.
Panel canggih itu juga menampilkan konsumsi bahan bakar rata-rata dan real-time, tripmeter, indikator Smart Key, penggunaan baterai khusus untuk tipe Smart Key, serta mempertahankan indikator ECO sebagai panduan berkendara efisien.
Dengan pembaruan yang lebih canggih dan optimal dari All New Honda Scoopy 2024 cocok untuk dijadikan kendaraan sehari-hari yang lebih stylish dan modern.