JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Barat membangun tempat pembuangan sampah (TPS) 3 R (reduce, reuse dan recycle) di Kelurahan Kembangan Selatan, Kembangan, Jakarta Barat.
Kepala Suku Dinas Lingkungan Hidup (Kasudin LH) Jakarta Barat, Hariadi mengatakan pihaknya melakukan monitoring pembangunan TPS 3 R yang masih dalam proses pembangunan itu, Jumat (10/11/2023).
"KPA didampingi tim pendukung TPK melakukan monitoring ke lapangan melihat perkembangan kegiatan pembangunan TPS 3 R," katanya saat dikonfirmasi, Jumat.
Dalam kegiatan monitoring itu sekaligus dilakukan pengerjaan yakni penempatan lahan, pembuatan lubang pondasi, membuat kerangka bangunan yang terbuat dari baja.
"Sudah dibuatkan kerangka bangunan, kemudian juga simultan pembuatan landasan dan seterusnya," paparnya.
Dijelaskan Hariadi, pembangunan TPS 3 R itu sebelumnya telah direncanakan di lokasi tersebut. Lokasi pembuatan TPS juga sempat berubah.
"Awalnya memang di tengah tapi karena ada perubahan terkait zonasi yang telah ditetapkan oleh BPAD maka posisinya berubah yang tadi di tengah jadi di ujung," jelasnya.
Pembangunan TPS 3 R itu bertujuan untuk mengurangi kuantitas sampah yang dihasilkan. Selain itu juga bertujuan memperbaiki kualitas sampah yang nantinya akan di olah di tempat pemrosesan akhir (TPA).
Hariadi melanjutkan, pembangunan TPS 3 R akan direncanakan rampung tahun ini.
"Semoga tahun ini bisa sesuai dengan rencana. Karena bekerja tidak seperti biasa, 3 shift. Mudah-mudahan sesuai target yang ditetapkan oleh konsultan perencanaan," tukasnya.