Honda Jazz 2023 Resmi Diluncurkan di Indonesia, Makin Sporty dan Modern 

Kamis 09 Nov 2023, 09:20 WIB
Honda Jazz 2023 Resmi Diluncurkan di Indonesia. (Foto : Instagram)

Honda Jazz 2023 Resmi Diluncurkan di Indonesia. (Foto : Instagram)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Honda Jazz 2023 dikabarkan resmi meluncur ke Indonesia. Honda Jazz pertama kali diperkenalkan pada tahun 2001 dan saat ini memasuki generasi keempat.

Tentunya, generasi terbaru ini semakin sporty dan modern dengan berbagai keunggulannya. Kabar peluncuran Honda Jazz 2023 tersebut juga dinantikan oleh para pecinta otomotif. Pasalnya, Honda Jazz adalah salah satu jualan terlaris Honda di Indonesia. 

Selain desain bodynya yang nampak gagah, Honda Jazz 2023 akan menampilkan sisi interior atau bagian dalamnya yang signifikan dan sangat berbeda dengan generasi-genarsi sebelumnya. Meskipun diketahui, kapasitas penumpang dibuat tak berubah dengan kapasitas lima orang.

Melansir dari salah satu website otomotif, Honda Jazz juga menjadi salah satu model Honda yang dirakit di Indonesia. Masuk ke pasar hatchback Segmen B, Honda Jazz awalnya diimpor dari Thailand pada akhir 2003. 

Berada di generasi ketiga, Honda Jazz mendapatkan mesin 1.5 liter dari kedua varian yang ditawarkan bersama dengan dua pilihan transmisi. Disamping itu, berikut ini adalah kelebihan-kelebihan Honda Jazz 2023 yang telah diluncurkan.

Kelebihan Honda Jazz 2023

1. Harga Terjangkau
Harga mobil Honda Jazz 2023 yang terbilang kompetitif namun tetap terjangkau untuk dipakai keseharian oleh masyarakat Indonesia.

Harga mobil Honda Jazz dimulai dari Rp 252 jutaan untuk varian Jazz bertransmisi manual sebagai entry level. Sedangkan, Harga Honda Jazz varian tertinggi dibanderol Rp295 jutaan untuk trim Jazz RS CVT.

2. Irit Bahan Bakar
Konsumsi bahan bakar yang irit membuat mobil ini menjadi pilihan mobil yang enak sebagai kendaraan harian yang menggemaskan di perkotaan.

Ditambah mesin yang menggabungkan teknologi canggih membuatnya semakin menghasilkan performa yang optimal.

3. Interior yang Nyaman
Interior Honda Jazz 2023 di desain senyaman mungkin, dengan kapasitas penumpang 5 orang, serta ruang kabin yang lebih luas.

Konfigurasi kursi 2-3 di dalam mobil akan memberikan kenyamanan dan membuat ruang kaki yang cukup untuk semua penumpang.

4. Sistem Keamanan dan Kenyamanan yang Modern 
Kemudian sistem keamanan dan kenyamanan Honda Jazz 2023 juga terbilang modern, karena telah dilengkapi sistem rem canggih dan fitur pengawasan kenyamanan pengemudi.

Dalam generasi terbaru ini juga terdapat tambahan Underguard pada bagian depan yang menambah tampilan lebih kokoh.

5. Pencahayaan Lebih Tajam dengan Dimensi yang Ideal
Tidak hanya lampu depannya saja yang menggunakan LED, tetapi lampu belakang Honda Jazz 2023 ini juga menggunakan LED sehingga pencahayaan lebih tajam dan membuatnya terlihat elegan. 

Untuk dimensinya sendiri, mobil ini memiliki panjang sekitar 3.900 milimeter, lebarnya 1.695 milimeter dan tinggi 1.525 milimeter, serta berat kosongnya jauh lebih ringan, sekitar 1.050 kilogram.

Itu dia kabar perilisan Honda Jazz 2023 beserta kelebihannya. Bagi Anda yang sedang mencari mobil tipe milimalis dan modern tentunya mobil ini cocok sekali untuk jadi referensi.

Berita Terkait

News Update