Sinopsis Cinta Tanpa Karena 8 November 2023: Bu Utari Sangat Mirip dengan Nuna, Ghani Curiga

Rabu 08 Nov 2023, 13:34 WIB
Cinta Tanpa Karena 8 November 2023 (Youtube/RCTI)

Cinta Tanpa Karena 8 November 2023 (Youtube/RCTI)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selain Ikatan Cinta, sinetron RCTI yang kini banyak digemari oleh masyarakat Indonesia ialah Cinta Tanpa Karena. Simak sinopsis Cinta Tanpa Karena hari ini 8 November 2023 yang tayang hari ini.

Cinta Tanpa Karena hari ini 8 November 2023 dijadwalkan tayang malam ini dengan cerita yang semakin seru dan sayang untuk dilewatkan.

Adapun, Cinta Tanpa Karena hari ini masih menyoroti kisah dari sang pemeran utama yakni Baskara dan Nuna.

Pastikan kamu tidak ketinggalan jalan cerita seru dari sinetron Cinta Tanpa Karena hari ini yang akan tayang 8 November 2023.

Episode terbaru Cinta Tanpa Karena malam ini akan menceritakan Ghani yang merasa bahwa Utari, guru baru Sava sangat mirip dengan Nuna.

Saat melihat bu Utari sontak mengingatkan Ghani kepada Nuna. Kecurigaan Ghani terhadap bu Utari bahwa perempuan itu adalah Nuna didorong dengan kemiripan keduanya.

Menurutnya, cara bicara bu Utari dalam mengajar sangat mirip dengan Nuna. Adapun, ciri lainnya adalah anting yang dipakai bu Utari benar-benar persis dengan yang dimiliki oleh Nuna.

Hal ini lantas menimbulkan kecurigaan di benak Ghani. Tak hanya itu saja, Nuna tampaknya tidak bisa dengan lihai memainkan perannya yang kini sedang menyamar, sebab beberapa kali ia melakukan kebiasaan yang dilakukannya.

Tingkah Nuna dalam penyamaran terkesan semberono dan tidak berhati-hati karena sukses membuat Ghani curiga.

Lantas, akankah Ghani akhirnya menyadari kemiripan Nuna dan Utari disebabkan oleh mereka adalah orang yang sama?

Saksikan Cinta Tanpa Karena malam ini, 8 November 2023 yang hanya akan tayang di RCTI untuk mengetahui kelanjutan ceritanya dan pastikan kamu tidak melewatkannya.

Berita Terkait
News Update