ilustrasi banjir. dok Poskota

Tangerang

Masuki Musim Penghujan, BPBD Kabupaten Tangerang Siaga di 6 Kecamatan Rawan Banjir

Senin 06 Nov 2023, 11:00 WIB

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang saat ini sudah bersiaga di beberapa titik rawan banjir yang ada di wilayahnya.

Kepala BPBD Kabupaten Tangerang, Ujat Sudrajat mengatakan walaupun wilayah Kabupaten Tangerang baru beberapa kali diguyur hujan, pihaknya tetap bersiaga di lokasi tersebut.

"Tetap siaga tinggi," katanya, Senin (6/11).

Ujat menjelaskan, terdapat beberapa Kecamatan di Kabupaten Tangerang yang memiliki tingkat kerawanan dalam bencana banjir, yakni Kecamatan Pasar Kemis di Kecamatan Teluk Naga, Kecamatan Kosambi, Kecamatan Tigaraksa, Kecamatan Curug dan Kecamatan Kresek.

"Sekitar 6 kecamatan yang rawan banjir di (wilayah) kita," ungkapnya. 

Dirinya pun menghimbau kepada masyarakat Kabupaten Tangerang khususnya yang di wilayah yang sebutkan menjadi tempat rawan banjir agar selalu waspada dalam kondisi apapun.

"Harus tetap waspada dalam kondisi apapun," pungkasnya. (Veronica Prasetio) 

Tags:
BPBD Kabupaten TangerangbanjirSiaga Banjir

Veronica Prasetio

Reporter

Fernando Toga

Editor