SERANG, POSKOTA.CO.ID – Pasar malam di Desa Kadubeureum, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Serang, hangus yang diduga akibat dibakar warga pada Sabtu malam, 28 Oktober 2023 sekitar pukul 20.00.
Peristiwa ini sempat menimbulkan kepanikan di sekitar lokasi pasar malam. Kebakaran tersebut terjadi diduga dipicu atas meninggalnya seorang anak laki-laki berusia 11-12 tahun warga Desa Sukajaya, Kecamatan Pabuaran akibat tersetrum listrik..
Menurut salah satu warga setempat, Ilham, kebakaran terjadi setelah seorang anak laki-laki tersetrum di salah satu wahana permainan.
"Awalnya ada salah seorang pengunjung meninggal dunia akibat terkena setrum disalah satu wahana. Dari pihak pengelola itu ceroboh atau ada kelalaian listrik, yang mengakibatkan warga meninggal," kata Ilham.
Ilham menduga, kebakaran terjadi karena warga yang tidak terima dengan kelalaian pengelola pasar malam.
"Ya mungkin dari pihak keluarga tidak terima, lalu ada yang melakukan aksi-aksi yang tidak diinginkan (membakar)," ujarnya kepada wartawan.
Kapolsek Pabuaran AKP Ugum Taryana mengatakan jika pihaknya hingga kini masih melakukan penyelidikan, dugaan pembakaran Pasar Malam tersebut.
"Saya belum bisa menyimpulkan kang (dugaan pembakaran oleh warga-red)," katanya saat dikonfirmasi wartawan, Minggu 29 Oktober 2023.
Ugum menjelaskan sebelum terjadinya kebakaran, seorang bocah yang tersetrum di area Pasar Malam.
"Sebelum kebakaran (bocah tersetrum hingga meninggal dunia-red)," jelasnya.
Ugum mengaku jika pihaknya belum bisa memberikan komentar lebih lanjut, karena pihaknya masih melakukan penyelidikan. "Masih di rumah duka," tandasnya. (haryono)