BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Percobaan bunuh diri dengan menyayat lengan menggunakan pisau kater terjadi di Kelurahan Gudang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat.
Kapolsek Bogor Tengah, Kompol Surya mengatakan, percobaan bunuh diri tersebut dilakukan oleh seorang pria berinisial KS (50) sekira pukul 14.30 WIB.
Menurut keterangan saksi, kata Surya, upaya bunuh diri tersebut pertama diketahui oleh saksi mata pada saat KS berteriak meminta tolong untuk dibelikan air minum.
"Saksi membawakan pesanannya ke kamar korban dan melihat sudah banyak darah dan kater yg digunakannya," kata Surya melalui keterangannya, Jum'at (27/10/2023).
Kaget melihat kondisi KS, saksi pun lantas menelfon ketua RT setempat untuk meminta pertolongan.
"Menurut keterangan saksi, korban menderita penyakit yang tak kunjung sembuh," ujarnya.
Frustasi dengan penyakitnya, lanjut Surya, KS pun mencoba mengakhiri hidupnya dengan menyayat lengan kirinya dengan menggunakan pisau kater di dalam kamar.
"(KS) frustasi mencoba untuk bunuh diri dengan menggunakan pisau kater melukai tangan sebelah kiri dalam kamar yang disewa oleh korban ke pengelola warnet," paparnya.
Saat ini, KS pun telah berhasil dievakuasi oleh pihak petugas Damkar juga Dinkes Kota Bogor.
Pria berusia setengah abad ini pun langsung dilarikan ke RSUD Kota Bogor untuk mendapatkan penanganan medis. (Panca Aji)