JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Simak sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih episode 482 hari ini, 26 Oktober 2023 yang kembali tayang untuk menghibur para penggemarnya di waktu senggang dengan episode terbaru yang semakin menarik untuk disaksikan.
Sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih episode 482 akan menyajikan jalan cerita serta plot yang membuat para penontonnya penasaran dengan kelanjutan kisah cinta dari Novia, Jeffrey, Tammy, dan Hakim.
Sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih episode 482 saat ini masih banyak dicari oleh penggemar sinetron Indonesia yang menantikan perkembangan cerita dari sinetron yang tayang setiap hari pukul 20.00 WIB di SCTV.
Sebelum menyaksikan sinetron Takdir Cinta Yang Kupilih episode 482 di SCTV, sebaiknya para penggemar membaca terlebih dahulu rangkuman sinopsis yang telah dihadirkan POSKOTA di bawah ini.
Pada episode sebelumnya, Novia terlihat sangat kebingungan sekaligus sedih saat semua orang di rumah Wardana tidak mengingat hari ulang tahunnya. Ia pun bertanya-tanya mengapa semua orang lupa hari ulang tahunnya saat itu.
Usut punya usut, semua orang yang ada di rumah Wardana memang sengaja untuk tidaj mengucapkan selamat ulang tahun kepada Novia lantaran Jeffrey akan memberinya sebuah kejutan spesial kepada Novia pada malam hari.
Disisi lain, Bagas sangat terkejut saat menerima sebuah panggilan telepon dari nomor yang tak dikenal. Saat ia menerima panggilan telepon tersebut, ia semakin terheran-heran, sebab orang yang menelfonnya adalah Arjuna Wardana.
Diketahui, Arjuna Wardana menelfon Bagas tidak lain tidak bukan untuk merencanakan sesuatu. Ia mengundang Bagas untuk datang ke rumahnya dan merayakan hari kebebasannya serta hari ulang tahun Novia.
Hal tersebut ia lakukan untuk mengetahui lebih dalam sosok Michael yang selama ini selalu ia pertanyakan. Setelah mengetahui bahwa Michael mempermainkannya, Arjuna pun segera membuat rencana untuk menyelidiki kebenaran tersebut.
Sementara itu, saat malam hari telah tiba, Jeffrey membangunkan Novia dari tidur pulasnya. Jeffrey mengatakan pada Novia bahwa ada sesuatu di depan rumahnya. Mendengar hal itu, Novia pun langsung terbangun.
Saat Novia pergi ke luar rumah, betapa terkejutnya Novia saat melihat ada sebuah kotak besar berwarna merah yang berada tepat di depan rumah. Novia yang merasa kebingungan pun mencoba untuk mencari sosok keberadaan Jeffrey.