Sinopsis Cinta Tanpa Karena 20 Oktober 2023 (Youtube/RCTI)

Film

Sinopsis Cinta Tanpa Karena 20 Oktober 2023: Ghani Tahu Nuna Masih Hidup?

Jumat 20 Okt 2023, 09:29 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selain Ikatan Cinta, sinetron RCTI yang kini banyak digemari oleh masyarakat Indonesia ialah Cinta Tanpa Karena. Simak sinopsis Cinta Tanpa Karena hari ini `20 Oktober 2023 yang tayang hari ini.

Cinta Tanpa Karena hari ini 20 Oktober 2023 dijadwalkan tayang malam ini dengan cerita yang semakin seru dan sayang untuk dilewatkan.

Adapun, Cinta Tanpa Karena hari ini masih menyoroti kisah dari sang pemeran utama yakni Baskara dan Nuna.

Pastikan kamu tidak ketinggalan jalan cerita seru dari sinetron Cinta Tanpa Karena hari ini yang akan tayang 20 Oktober 2023.

Pada episode sebelumnya Cinta Tanpa Karena, diketahui menyoroti bagaimana Baskara dan Ghani akhirnya berhasil menyelamatkan Sava dari penculikan yang dilakukan oleh anak buah hantu.

Namun, di sisi lain Baskara justru gagal menghentikan Ghani yang membawa Sava pergi bersamanya menggunakan mobil.

Alhasil, Sava pun akhirnya pergi bersama Ghani ke rumahnya. Mengingat bahwa Sava yang tidak mengerti akan rencananya, Baskara dibuat khawatir nantinya Sava akan keceplosan bilang ke Ghani kalau Nuna masih hidup.

Adapun, kemungkinan besar Ghani akan sangat merasa kecewa dan marah kala mengetahui fakta Nuna ternyata masih hidup dan tidak meninggal dunia, seperti apa yang belakangan ia ketahui.

Sementara itu, Sava senang bukan main saat akhirnya ia bisa bertemu Ghani. Mengingat tragedi penculikan tersebut terjadi ketika ia hendak menemui Ghani.

Lantas, akankah benar Ghani mengetahui rahasia Nuna yang selama ini masih hidup dari mulut Sava? 

Temukan jawabannya dengan nonton Cinta Tanpa Karena 20 Oktober 2023 yang akan tayang malam ini hanya di RCTI dengan kisah yang kian menarik dan sayang untuk dilewatkan.

Tags:
cinta tanpa karena

Mitha Aullia

Reporter

Mitha Aullia

Editor