Ilustrasi mayat laki-laki. (foto: poskota)

Jakarta

Tinggal Seorang Diri, Lansia Tewas Membusuk dalam Rumah di Kembangan

Kamis 19 Okt 2023, 13:40 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Seorang pria lanjut usia (Lansia) berusia 64 tahun ditemukan tewas dalam keadaan membusuk di dalam rumah Jalan Meruya Ilir, Kembangan, Jakarta Barat pada Rabu (18/10/2023) kemarin.

Kanit Reskrim Polsek Kembangan AKP Diaman Saragih mengatakan korban diketahui tewas setelah tetangga mencium bau busuk.

"Terus dicek dia di dalam sendiri. Memang hidup sendiri kan, enggak ada saudara, enggak ada istri, enggak ada anak. Jadi masuknya didobrak karena dikunci dari dalam. Dia tidur di dalam kamar, jadi didobrak juga kamarnya," katanya saat dikonfirmasi wartawan, Kamis (19/10/2023).

Korban yang sudah lanjut usia diketahui tinggal seorang diri. Di rumah, korban hanya berjualan semacam benang.

Dari kesaksian warga, korban memang sudah lama diketahui menderita sakit komplikasi. Diduga korban tewas sudah seminggu.

"Informasi dari RT sudah lama sakit. Sudah sakit komplikasi. Mungkin lima hari atau seminggu (sudah meninggal)," ungkap Diaman.

Korban langsung dibawa ke RSCM guna kepentingan lebih lanjut. Kekinian, korban akan dibawa oleh keluarga untuk dimakamkan.

"Sudah, di RSCM. Kayaknya kemarin sudah ada keluarganya mau ambil," tukasnya.

Tags:
Lansia Tewas

Pandi Ramedhan

Reporter

Administrator

Editor