Tayang Hari Ini, Intip Sinopsis Sinetron Dia Yang Kau Pilih SCTV yang Dibintangi oleh Antonio Blanco Jr hingga Naufal Samudra

Senin 09 Okt 2023, 13:21 WIB
Sinopsis sinetron Dia Yang Kau Pilih SCTV (Instagram/@sctv)

Sinopsis sinetron Dia Yang Kau Pilih SCTV (Instagram/@sctv)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Simak sinopsis sinetron Dia Yang Kau Pilih SCTV yang resmi tayang mulai hari ini pukul 16.45 WIB dan dibintangi oleh sederet selebriti muda tanah air, diantaranya Antonio Blanco Jr, Zoe Jackson, Naufal Samudra, dan Djihan Ranti.

Dalam sinetron Dia Yang Kau Pilih SCTV yang tayang pada hari ini, Zoe Jackson akan berperan sebagai Kinara, sementara itu Antonio Blanco Jr akan memberanikan karakter Dafa. 

Sinetron Dia Yang Kau Pilih SCTV mengisahkan tentang seorang gadis bernama Kinara yang memiliki nasib kurang beruntung dan harus meredakan masa mudanya demi menjadi tulang punggung keluarga.

Pada sinetron Dia Yang Kau Pilih SCTV, Kinara terlahir dari keluarga sederhana, sang ayah yang bernama Salaman mengalami kelumpuhan, sedangkan sang ibu hanya bekerja sebagai seorang penjahat yang sakit-sakitan.

Sebetulnya, Kinara memiliki seorang kakak bernama Bara. Namun, entah mengapa Bara tidak pernah peduli dengan keadaan keluarganya dan selalu membuat masalah.

Bara kerap kali meminjam uang kepada orang lain hingga hutang tersebut menumpuk yang mengakibatkan hidupnya selalu diburu oleh para penagih hutang. 

Sementara itu, Kinara juga memiliki adik perempuan yang bekerja sebagai guru tari bernama Maura. Meskipun Maura bekerja sebagai seorang guru tari dan punya penghasilan, ia juga terlihat acuh dengan keluarganya.

Kisah bermula saat Kinara yang berupaya untuk membantu perekonomian keluarganya bertemu dengan seorang CEO muda bernama Dafa yang merupakan sosok penyelamat bagi Kinara maupun keluarga Kinara. 

Setelah pertemuan tersebut, keduanya menjalani hari dengan berbagai macam konflik dan permasalahan yang datang silih berganti. Akankah Kinara jatuh cinta pada sosok Dafa? Atau justru Dafa lah yang terpikat pada kemandirian Kinara?

Lantas, apa yang akan terjadi selanjutnya? Saksikan kisah selengkapnya dalam penayangan sinetron Dia Yang Kau Pilih SCTV yang tayang perdana pada hari ini pukul 16.45 WIB.

News Update