Cara gunakan ChatGPT gratis (Pexels)

TEKNO

Cara Memakai ChatGPT Gratis Semua Fitur, Bisa Diakses Semua Pengguna

Senin 09 Okt 2023, 14:33 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - ChatGPT gratis kini tengah banyak digunakan dan ramai menjadi bahan incaran para pengguna internet.

Jika sebelumnya ChatGPT dikenakan tarif tertentu, kini pengguna bisa mengakses atau menggunakan ChatGPT gratis. Hal ini telah dilakukan oleh OpenAI sejak beberapa bulan lalu.

Fitur ChatGPT gratis sebenarnya merupakan fitur berbayar yang diluncurkan pada bulan Juli lalu. Awalnya, fitur ini dikhususkan atau terbatas hanya untuk mereka yang merupakan pengguna ChatGPT Plus.

Namun, khusus untuk Custom Instructions kini dapat diakses untuk semua pengguna ChatGPT gratis. Oleh karena itu, seluruh pengguna baik di Android dan iOS bisa menggunakan layanan ChatGPT gratis tanpa khawatir dipungut biaya.

Sebelumnya, ChatGPT Plus adalah layanan berlangganan yang dlincurkan oleh OpenAI pada awal tahun ini. Pengguna yang ingin memakai fitur ini harus merogoh kocek sekitar US$20 atau setara dengan Rp 300 ribu per bulan.

Dengan membayar bulanan tersebut, pengguna bisa menikmati sejumlah fitus yang terbatas dan hanya bisa digunakan oleh mereka yang membayar.

Lantas, bagaimana cara menggunakan atau memakai ChatGPT gratis? Simak langkah-langkahnya di bawah ini dengan mudah.

- Kunjungi website resmi ChatGPT via browser di laptop dan pastikan kamu telah login.

- Setelah berhasil masuk, ketik teks perintah pada ChatGPT di kolom pengetikan pesan untuk mendapatkan teks sesuai keinginanmu.

- Kirim perintah dan tunggu beberapa saat.

- ChatGPT tengah lakukan perintah.

-  Setelah selesai, ChatGPT akan sajikan beberapa versi tanggapan.

- Kalau kurang puas dengan hasilnya, kamu bisa minta ChatGPT untuk berikan versi lain dengan klik 'Regenerate Response;.

Demikian ulasan singkat seputar ChatGPT gratis lengkap beserta cara pakainya yang mudah untuk dilakukan. Tertarik mencoba?

Tags:
ChatGPT

Mitha Aullia

Reporter

Mitha Aullia

Editor