Pohon tumbang di Saketi tutup jalan Labuan-Pandeglang. Foto: Ist.

Regional

Pohon Tumbang di Saketi Tutup Jalur Labuan-Pandeglang

Minggu 08 Okt 2023, 19:03 WIB

PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - Pohon tumbang di Saketi menutup akses jalan Labuan-Pandeglang, akibatnya arus lalulintas di jalur tersebut mengalami kemacetan.

Diketahui, pohon berukuran besar tersebut tumbang saat terjadi hujan yang disertai angin kencang di sebagian wilayah Pandeglang.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian pohon tumbang tersebut, hanya saja arus lalulintas sempat terganggu lantaran batang pohon menutup seluruh ruas jalan.

Andri, salah seorang pengendara roda dua mengaku, ia terjebak macet di jalan Saketi tepatnya depan Sekolah SD, lantaran ada pohon tumbang yang menutup ruas jalan.

"Lalu lintas sempat macet, karena pohon tumbang itu menutup jalan. Namun sekarang sudah mulai lancar lagi, karena pohon yang menutup jalan sudah dievakuasi," ungkapnya, Minggu (8/10/2023).

Dikatakannya, kemacetan lalu lintas akibat pohon tumbang ini memang cukup panjang, namun tidak begitu lama karena petugas langsung melakukan penanganan terhadap pohon tumbang itu.

"Macetnya tidak lama sih, namun memang pas kondisi kendaraan lagi padat. Tapi Alhamdulillah tidak ada kendaraan yang tertimpa pohon itu," katanya.

Pengendara lainnya, Eka mengaku, ia melaju dari arah Labuan menuju Pandeglang. Namun pas di belokan Saketi, dirinya terjebak macet, ketika ditelusuri sumber kemacetan tersebut, ternyata ada pohon besar tumbang dan menutup jalan raya.

"Iya pohon tumbang itu menutup semua ruas jalan, jadinya kendaraan tidak bisa melintas. Tapi sekarang sudah ditangani lalulintas pun sudah mulai lancar lagi," ujarnya.

Tags:
Pohon Tumbangpandeglang

Samsul Fatoni

Reporter

Administrator

Editor