Mawar Butterfly Miliki 7 Tato di Bagian Tubuh Seksinya: Filosofinya Dalam Banget

Jumat 06 Okt 2023, 20:18 WIB
Mawar Butterfly. (instagram/@mafly17)

Mawar Butterfly. (instagram/@mafly17)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Di kalangan selebritis, tato bukanlah hal yang aneh, karena menurut mereka berbagai jenis tato juga menggambarkan karya seni bahkan citra terhadap dirinya.

Seperti halnya artis Mawar Butterfly yang bangga memiliki beberapa tato di bagian tubuhnya.

Tato bukan hanya gambar yang indah, sebenarnya tato adalah pesan yang disebarkan pemiliknya kepada dunia, begitu juga dengan Mawar Butterfly yang mencoba mengekpresikan diri dengan tato dibeberapa tubuh seksinya

"Aku bikin tato pertama kali di usia 20 tahun dan saat mentato itu aku bikin bunga mawar. Pertama karena suka bunga mawar karena selain bunganya bagus filosofinya juga banyak dan terus kayak dalam aja begitu. Kalau untuk perempuan bunga mawar itu artinya sangat dalam," tutur Mawar Butterfly, Jumat (6/10/2023).

Totalnya ada 7 tato di bagian tubuhnya.

"Di lengan kiri itu karena aku suka banget bunga mawar dan sesuai dengan namaku, filosofinya juga dalam banget untuk sebuah bunga, ada tato burung yang ada di dada kiri aku, bunga identik dengan burung ya, terus ada di punggung itu tato love story lah isinya dan hanya 3 ini yang bisa aku ceritakan, sisanya rahasia," ungkap artis bertubuh seksi ini.

Pada awalnya, Mawar Butterfly mengaku tak berani membikin tato secara terang-terangan dengan keluarganya.

"Aku gak ijin dan ngumpet-ngumpet otomatis kalau ijin gak bakalan dibolehin, cuma pada waktu itu aku sudah punya duit sendiri jadi aku ijinnya setelah bikin aja," papar model dengan tinggi badan 165 CM ini.

Mawar Butterfly. (instagram/@mafly17)

Produser cantik ini mengaku sempat syok ketika ibunya kaget dan marah ketika dirinya memutuskan membuat tato.

"Tanggapan keluarga yang jelas ibu aku histeris dan marah tapi ya gimana sudah dibuat dan akhirnya dia bilang jangan lebih dari tato, maksudnya kayak pergaualan bebas itu jangan atau amit-amit narkoba gitu," jelasnya.

News Update