Mensesneg: Mentan Syahrul Yasin Limpo Minta Izin Bertemu Jokowi Jumat

Kamis 05 Okt 2023, 21:26 WIB
Menteri Sekretaris Negara Pratikno bicara soal Syahrul Yasin Limpo. (Seskab)

Menteri Sekretaris Negara Pratikno bicara soal Syahrul Yasin Limpo. (Seskab)

JAKARTA,POSKOTA.CO.ID - Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasil Limpo mengajukan pengunduran diri jabatannya sebagai menteri.

Surat pengunduran dirinya diajukan ke Mensesneg Pratikno untuk disampaikan kepada Presiden Joko Widodo.

"Sebetulnya tadi kami juga menawarkan kepada Pak Syahrul apakah akan menghadap Pak Presiden petang ini. Saya akan jajaki, saya tidak berjanji," ujar Pratikno di kantor Kemensetneg, Kamis (5/10/2023).

Namun Syahrul Yasin Limpo meminta izin untuk bertemu dengan Presiden Jokowi pada Jumat (6/10). Pasalnya, ia baru saja tiba dari luar negeri dan agenda hari ini cukup padat.

Pratikno menerima surat pengunduran diri dari Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo "Tapi Pak Syahrul tadi kan baru tiba ya dari luar negeri terus kemudian seharian full ada berbagai macam acara tadi termasuk pemeriksaan. Oleh karena itu beliau minta waktu rencananya besok menghadap presiden," paparnya.

Pratikno tidak menyebutkan jam pertemuan pada esok hari, karena harus melihat jadwal Presiden terlebih dahulu.

Syahrul Yasin Limpo tiba sekitar pukul 17.20, bersama dengan Menteri Lingkungan Hidup Dan Kehutanan Siti Nurbaya. Menggunakan mobil Alphard hitam dengan pelat nomor B 1298 RFV.

"Saya sore ini datang meminta waktu Bapak Presiden dan diberi kesempatan melalui Mensesneg Pak Praktik untuk menyampaikan usul dan pengunduran diri saya sebagai menteri," kata SYL.

Berita Terkait

News Update