BOGOR, POSKOTA.CO.ID – Selain periksa 9 saksi, kini polisi tengah berkoordinasi dengan Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) untuk melakukan penelitian terkait barang bukti (BB) yang ditemukan di lokasi pembunuhan seorang wanita di Kelurahan Kencana, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor.
"Kemarin sudah dilakukan pemeriksaan 8 orang saksi. Hari ini diagendakan pemeriksaan 1 orang saksi lagi," kata Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota, Kompol Rizka Fadhila, Rabu (27/9/2023).
Selain melakukan pemeriksaan saksi, kata Rizka, kini pihak kepolisian pun juga tengah melakukan koordinasi dengan Puslabfor Mabes Polri, guna menambah alat bukti terkait tewasnya seorang wanita berinisial RS (19) ini.
"Hari ini juga penyidik koordinasi dengan Puslabfor untuk melakukan penelitian terkait beberapa barang yang ditemukan di TKP untuk menambah alat bukti,"tambah Rizka.
Barang bukti yang akan diperiksa di Puslabfor Mabes Polri yang berada di Sentul Bogor ini adalah, motor, baju yang dikenakan korban dan juga senjata tajam. "Untuk pelaku masih kami buru," singkatnya.
Diberitakan sebelumnya, Diduga jadi korban pembunuhan, seorang wanita ditemukan bersimbah darah di wilayah Kelurahan Kencana, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor
Wanita ditemukan bersimbah darah tersebut, pertama kali ditemukan oleh beberapa warga setempat yang berada tak jauh dari lokasi kejadian pada Sabtu (23/9) malam.
Salah satu rarga bernama Rahmat mengatakan, awal mula ia dan beberapa warga lainnya mengetahui adanya wanita ditemukan bersimbah darah ini lantaran mendengar teriakan minta tolong dari lokasi kejadian.
Penasaran dengan suara tersebut, warga Kelurahan Kencana ini pun langsung mendatangi sumber suara. Setelah mendekat pada lokasi teriakan, didapati seorang wanita ditemukan bersimbah darah.
"Pas sampe sini (korban) udah ngegeletak, darah juga udah banyak banget engga keliatan muka," ucapnya, Minggu (24/9/2023).
Menurut Rahmat, secara samar di tengah kegelapan, ia melihat adanya luka pada pagian kepala dari wanita tersebut