JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Babak 16 besar Asian Games 2022 akan segera berlangsung. Sederet tim sepak bola yang sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar bakal mempersiapkan diri untuk laga tersebut.
Sebanyak 16 tim negara dipastikan lolos ke babak 16 besar Asian Games 2022. Indonesia juga dipastikan maju ke 16 besar sepak bola Asian Games 2022 meski kalah 0-1 saat berhadapan dengan Korea Utara dalam laga terakhir Grup F.
Tim asuhan Indra Sjafri ini lolos ke babak 16 besar Asian Games 2022 melalui jalur peringkat tiga terbaik dengan perolehan tiga poin.
Sementara, Qatar, Thailand, dan Myanmar yang juga lolos ke babak 16 besar sepak bola Asian Games 2022 lewat jalur peringkat tiga besar, masing-masing memiliki satu poin.
Babak 16 besar sepak bola Asian Games 2022 berlangsung mulai 27-28 September 2023. Pada babak 16 besar nanti, Indonesia akan bersua Uzbekistan.
Lebih lanjut, laga antara Timnas Indonesia kontra Uzbekistan di babak 16 besar sepak bola Asian Games 2022 akan berlangsung pada Kamis, 28 September 2023.
Berikut daftar lengkap tim yang lolos ke babak 16 besar sepak bola Asian Games 2022.
Daftar Tim Lolos Babak 16 Besar Asian Games 2022
China (Juara Grup A)
India (Runner Up Grup A)
Iran (Juara Grup B)
Arab Saudi (Runner Up Grup B)
Uzbekistan (Juara Grup C)
Hong Kong (Runner Up Grup C)
Jepang (Juara Grup D)
Palestina (Runner Up Grup D)
Korea Selatan (Juara Grup E)
Bahrain (Runner Up Grup E)
Korea Utara (Juara Grup F)
Kirgiztan (Runner Up Grup F)
Indonesia (Peringkat 3 Terbaik)
Qatar (Peringkat 3 Terbaik)
Thailand (Peringkat 3 Terbaik)
Myanmar (Peringkat 3 Terbaik)
Demikian informasi mengenai daftar tim negara yang lolos ke babak 16 besar Asian Games 2022.