JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Selain Ikatan Cinta, sinetron RCTI yang kini banyak digemari oleh masyarakat Indonesia ialah Cinta Tanpa Karena. Simak sinopsis Cinta Tanpa Karena 24 September 2023 yang tayang hari ini.
Cinta Tanpa Karena 24 September 2023 dijadwalkan tayang malam ini setelah sinetron Ikatan Cinta. Adapun Cinta Tanpa Karena menyuguhkan cerita yang semakin menarik dan sayang untuk dilewatkan.
Pastikan kamu tidak ketinggalan jalan cerita seru dari sinetron Cinta Tanpa Karena yang akan tayang 24 September 2023 hari ini.
Episode mendatang Cinta Tanpa Karena akan menyoroti bagaimana keadaan rumah Ghani yang tampak berantakan dan acak-acakan.
Adapun keadaan tersebut diketahui merupakan perbuatan dari anak buah si hantu. Tak hanya itu saja, anak buah hantu juga mengalahkan anak buah Ghani bahkan mengikat pembantu rumah Ghani.
Namun hal itu tidak diketahui oleh sang pemilik rumah yakni Ghani sendiri. Maka ketika ia sampai ke rumah dan mendapati keadaan yang kacau balau, Ghani sukses dibuat terkejut.
Aksi hantu mengacaukan rumah Ghani yaitu dengan tujuan untuk mendapatkan kembali pistol yang digunakan untuk menembak Bram pada saat itu.
Kendati demikian, anak buah hantu tidak mengetahui di mana Ghani menyimpan pistol tersebut. Alhasil, usahanya membuahkan tangan kosong alias pistol masih aman berada di tangan Ghani.
Lantas, akankah Ghani akhirnya mengetahui siapa gerangan yang membuat rumahnya tampak kacau bahkan berhasil mengalahkan anak buahnya sampai cidera?
Saksikan Cinta Tanpa Karena 24 September 2023 malam ini yang hanya akan tayang di RCTI untuk kamu mengetahui jawabannya. Jangan sampai ketinggalan, ya!