JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kebakaran hebat melanda sebuah bangunan pabrik di Jalan Kapuk Muara, Penjaringan, Jakarta Utara, Jumat (15/9/2023).
Kepanikan warga dan para karayawan pabrik pun nampak terlihat dalam video yang diunggah Damkar DKI Jakarta melalui Instagram @humasjakfire.
Mereka nampak berhamburan untuk menjauh dari area pabrik yang terbakar tersebut. Kobaran api dan asap mengepul pun terus keluar dari pabrik tesebut.
Dalam tayangan video lainnya, nampak asap tebal nan pekat terlihat dari bagian atas bangunan pabrik. Kemudian, disusul dengan kobaran api cukup besar nampak dalam video tersebut.
Belum diketahui asal api atau penyebab kebakaran pabrik di Jalan Kapuk Muara, Penjaringan, Jakarta Utara tersebut.
Namun demikian, puluhan mobil dan ratusan petugas Damkar dari Jakarta Utara dan Jakarta Barat telah dikerahkan ke lokasi untuk pemadaman.
"Sebanyak 24 unit (18 unit Jakarta Utara, 4 unit Jakarta Barat, 2 unit Dinas Gulkarmat) serta 120 personel sudah dikerahkan untuk melakukan pemadaman," tulis Instagram Damkar DKI tersebut sebagaimana dikutip.