JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Drama Korea bergenre thriller misteri terbaru bertajuk 7 Escape sudah sangat dinantikan penayangannya. Simak sinopsis drama Korea 7 Escape di bawah ini.
Sinopsis 7 Escape menyoroti kisah hilangnya seorang gadis yang terjadi secara misterius. Kisah pun semakin seru ketika kasus tersebut menyeret tujuh orang lain dari latar belakang yang berbeda-beda satu sama lain.
Fokus dalam drama ini ialah tentang kehilangan gadis tersebut dan membuat tujuh orang dengan profesi berbeda bersatu menghadapi beragam insiden. Sinopsis 7 Escape akan memperlihatkan bagaimana pencarian kebenaran dan ajang pembalasan dendam.
Melalui video singkat teaser yang dibagikan oleh SBS, penonton akan melihat sekelompok orang yang tampak terjebak di sebuah pulau terpencil nan indah.
Tanpa disangka, pulau itu merupakan pulau terkutuk yang kemudian mengharuskan mereka bersaing guna mempertahankan diri dan bertahan hidup.
Adapun tujuh orang yang diceritakan dalam 7 Escpase meliputi Matthew Lee (Uhm Ki Joon) sang pemilik perusahaan platform seluler terbesar, Geum Ra Hee (Hwang Jung Eum) CEO, Min Do Hyeok (Lee Joon) mantan gangster, Han Mo Ne (Lee Yoo Bi) idol wannabe, Cha Ju Ran (Shin Eun Kyung) seorang dokter obgyn, Yang Jin Mo (Yoon Jong Hoon) CEO, dan Go Myung Ji (Jo Yoon Hee) seorang guru seni sekolah.
Ketujuh orang di atas berusaha mencari fakta atas kasus hilangnya gadis secara misterius sekaligus melarikan diri dari kasus tersebut.
Namun, mereka justru dipertemukan dengan sebuah kebenaran yang menegangkan. Sebuah fakta mengungkapkan bahwa ternyata mereka turut terlibat dalam rahasia yang besar.
Bersamaan dengan itu, kebohongan mengejutkan yang merugikan berbagai pihak pun baru mereka ketahui. Lalu, akankah ketujuh orang tersebut mampu menyelesaikan kasus ini dan keluar dari kondisi yang menegangkan?
Temukan jawabannya dengan menonton drama 7 Escape yang direncanakan akan tayang pada 15 September 2023 mendatang melalui layanan televisi SBS dan bisa ditonton pula lewat platform VIU.
Demikian sinopsis 7 Escape yang bisa kamu ketahui. Tertarik untuk menonton?