Duet Anies Baswedan - Cak Imin, PAN Ngaku Sudah Tahu Manuver Ini Sejak Awal

Jumat 01 Sep 2023, 09:55 WIB
PAN akui sudah tahu manuver duet Anies Baswedan dan Cak Imin dalam Pilpres 2024. Foto: Kolase/Ist.

PAN akui sudah tahu manuver duet Anies Baswedan dan Cak Imin dalam Pilpres 2024. Foto: Kolase/Ist.

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Partai Amanat Nasional (PAN) merespons diduetkannya capres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin sebagai cawapres.

Pernyataan mereka soal duet Anies Baswedan dan Cak Imin sendiri disampaikan oleh Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga Mauladi.

Menurut PAN, pihaknya sudah tahu soal manuver yang kemudian menduetkan Anies Baswedan bersama Cak Imin dalam kontestasi Pilpres 2024 mendatang.

PAN sendiri mengaku, bahwa anggota partai pendukung Prabowo Subianto tentu akan menggelar rapat koordinasi untuk menindaklanjuti dinamika politik yang terjadi di Koalisi Perubahan.

"Soal koalisi ini, anggota partai pendukung Pak Prabowo dengan adanya peristiwa hari ini di mana PKB berencana berkoalisi dengan Nasdem, berarti ini ada perkembangan baru. Nanti tim anggota koalisi capres Pak Prabowo akan melakukan rapat secara kekeluargaan untuk merumuskan langkah-langkah selanjutnya," kata Viva Yoga, disitat redaksi Jumat 1 September 2023.

Soal bagaimana cawapres Prabowo Subianto sendiri, Viva Yoga bilang masih belum akan disampaikan. Sebab semua masih menunggu. Akan tetapi dipastikan sebelum 19 Oktober 2023 mendatang, akan ada kepastian pasangan calon yang akan didukung oleh koalisi mereka.

Terkait manuver Anies Baswedan yang kemudian bakal dipasangkan dengan Cak Imin, PAN sendiri mengaku sudah tahu. Akan tetapi Viva Yoga mengaku tak mau bicara lebih jauh, karena tak etis mencampuri urusan pihak lain.

Pada intinya, PAN tentu menghormati apa yang diputuskan oleh PKB dan Cak Imin yang hendak keluar dari koalisi mendukung Prabowo.

"Rasanya kami sudah mengetahui dari awal dan itu menjadi hak dari partai politik
masing-masing. Kami tidak bisa mencampuri urusan rumah tangga partai politik
karena masing-masing mempunyai kebijakan, punya mekanisme, pengambilan keputusan, kami sangat menghargai sikap PKB seandainya keluar dari
koalisi mendukung Pak Prabowo," ujar Viva Yoga.

"Tapi akan kita bicarakan secara kekeluargaan, dengan baik-baik," ujar dia menanggapi duet Anies Baswedan dan Cak Imin.

Berita Terkait

News Update