JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tanggal merah September 2023 nampaknya menjadi hal yang tak lepas dari perhatian masyarakat menjelang masuknya bulan September. Berikut daftar tanggal merah yang ada di bulan September.
Pertanyaan seputar tanggal merah September 2023 dan libur cuti bersama selalu menjadi pertanyaan yang kerap ditanyakan masyarakat saat memasuki bulan baru.
Lantas, adakah tanggal merah September 2023?
Untuk diketahui, penetapan hari libur dan cuti bersama 2023 telah tertuang dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri, termasuk perihal libur tanggal merah September 2023.
Berdasarkan SKB 3 Menteri Nomor 624 Tahun 2023, Nomor 2 Tahun 2023, dan Nomor 2 Tahun 2023 Tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023 terdapat satu hari libur nasional di September 2023.
Adapun libur nasional di September 2023 jatuh pada Kamis, 28 September 2023. Pada hari tersebut diperingati sebagai Maulid Nabi Muhammad SAW.
Sementara itu pada Jumat, 29 Januari 2023 merupakan hari kejepit. Masyarakat yang ingin menikmati libur panjang selama empat hari berturut-turut mungkin bisa mengajukan cuti ke perusahaan.
Selain hari libur nasional untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, ada pula beberapa tanggal di bulan September 2023 yang merupakan hari besar nasional.
Simak informasi terkait hari libur nasional September 2023 dan sederte hari besar nasional lainnya.
Daftar Sisa Tanggal Merah Nasional 2023
Kamis, 28 September: Maulid Nabi Muhammad SAW
Senin, 25 Desember: Hari Raya Natal
Daftar Sisa Cuti Bersama 2023
Selasa, 26 Desember: Hari Raya Natal
Daftar Hari Besar Nasional September 2023
1 September: Hari Polisi Wanita
3 September: Hari Palang Merah Indonesia
4 September: Hari Pelanggan Nasional
8 September: Hari Pamong Praja
9 September: Hari Ulang Tahun Partai Demokrat, Hari Olah Raga Nasional
11 September: Hari Radio Republik Indonesia
14 September: Hari Kunjung Perpustakaan
17 September: Hari Perhubungan Nasional, Hari Palang Merah Nasional
22 September: Hari Bebas Kendaraan Bermotor
24 September: Hari Tani
27 September: Hari Bakti Pos dan Telekomunikasi, Hari Pos Telekomunikasi Telegraf
28 September: Hari Kereta Api
29 September: Hari Sarjana Indonesia
30 September: Hari Peringatan Pemberontakan G30S/PKI
Demikian informasi mengenai daftar tanggal merah September 2023.