Bacapres Anies Baswedan bertemu SBY di Cikeas bersama Tim 8. Foto: Ist.

Kawal Pemilu

SBY dan Anies Baswedan Bertemu di Cikeas, Ini Poin-poin yang Dibahas

Jumat 25 Agu 2023, 21:17 WIB

BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Bakal calon presiden (Bacapres) Anies Baswedan menemui Ketua Majelis Tinggi (KMT) Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Cikeas, Kabupaten Bogor. 

Anies Baswedan tak sendiri menemui SBY, karena juga turut didampingi Tim 8. Adapun pertemuan itu menyinggung tantangan dan kendala antara 3 partai anggota Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) yakni Partai Demokrat, PKS dan Nasdem.

Wasekjen Demokrat, Renanda Bachtar menyebut, pertemuan Anies Baswedan, SBY dan Tim 8 ini juga menyinggung elektabilitas yang diraih bacapres mereka.

"Nah tentu saja ini dalam konteks kita ingin memastikan apa yang menjadi kendala atau tantangan dalam Koalisi Perubahan hari ini, kan tentu semua tahu yaitu elektabilitas Bacapres Mas Anies yang memang menurun," ujar Renanda kepada wartawan, Jumat 25 Agustus 2023.

Renanda menyebut, salah satu faktor penyebab turunnya elektabilitas Anies Baswedan adalah belum adanya kepastian. 

"Sedikit banyak itu tentu ada pengaruh di konstituen apakah betul koalisi ini akan berlayar, apakah Mas Anies nanti benar-benar juga akan maju, apakah ini memang solid," tuturnya.

Tentu saja pada sisa waktu yang ada, tambah Renanda, akan digunakan untuk melakukan kerja-kerja untuk segera memperbaiki elektabilitas Anies Baswedan. 

"Yang kita yakin apabila dalam waktu dekat ini bisa segera deklarasikan pasangan cawapresnya juga, kami sangat yakin akan jadi game changer nanti. Nah apa yang akan dibicarakan malam ini, tentu nanti kita tunggu lagi lebih pastinya seperti apa," pungkasnya.

Tags:
Anies BaswedanSBYcikeas

Reporter

Administrator

Editor