JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Sebanyak 10 orang dipastikan tewas dalam tragedi pesawat jatuh Selangor Malaysia pada Kamis (17/8/2023).
Kepastian mengenai korban tewas pesawat jatuh Selangor Malaysia itu disampaikan langsung oleh Kepala Polisi Selangor, Datuk Hussein Omar Khan.
Hussein menjelaskan, kesepuluh korban pesawat jatuh Selangor Malaysia tersebut terdiri dari enam orang penumpang, dua orang kru pesawat, seorang pengendara motor, dan seorang pengendara mobil yang tertabrak saat melintas.
"Kami juga menemukan 10 jenazah dan lima bagian tubuh. Ini berarti kami telah menyelesaikan pencarian kami untuk para korban," ujar Hussein seperti dikutip dari The Straits Times.
Usai ditemukan, tubuh korban yang masih utuh dan potongan tubuh lainnya langsung dilarikan ke rumah sakit setempat untuk ditindaklanjuti.
"Jenazah dan bagian tubuhnya akan dikirim ke Rumah Sakit Tengku Ampuan Rahimah di Klang untuk pemeriksaan mayat," jelas Hussein.
Selanjutnya, pihak kepolisian masih akan melakukan pencarian lebih lanjutnya untuk menemukan bagian tubuh lainnya dari para korban yang belum di temukan.
Lebih lanjut, Hussein mengungkapkan hanya ada satu korban tewas yang ditemukan dalam kondisi tubuh yang masih utuh. Korban tersebut adalah pengendara motor yang tewas tertabrak pesawat yang jatuh.
"Jenazah yang masih utuh adalah seorang pengendara sepeda motor yang tewas bersama sembilan orang lainnya dalam kecelakaan tersebut," katanya.
Sebelumnya, sebuah pesawat jet bisnis berjenis Beechcraft 390 dengan nomor N28JV terbang dari Bandara Internasional Langkawi menuju Bandara Sultan Abdul Aziz Shah Subang.
Akan tetapi, tepat dua menit sebelum mendarat, pesawat jet tersebut justru hilang kontak hingga jatuh di jalanan Selangor dan menabrak pengendara motor serta mobil yang ada di sana.